Samarinda (ANTARA) - Wali Kota Samarinda Andi Harun mengatakan Samarinda merupakan salah satu kota tercepat dalam melaksanakan arahan Presiden dan ketentuan peraturan perundang-undangan untuk segera memiliki Mall Pelayanan Publik (MPP).
"Kita patut berbangga karena tidak semua daerah memiliki MPP. Sebenarnya MPP di Samarinda sudah lama ada dan hari ini kita menempati gedung baru yang khusus. Pada saat kemarin masih bersama dinas lain," ujar Andi Harun saat acara syukuran pembukaan operasional MPP di Samarinda, Senin (24/1/2022).
Ia mengatakan mulai dari lantai 1, 2 dan 3 secara umum semuanya berlangsung secara baik bahkan sudah banyak yang bersifat operasional.
MPP tujuannya adalah untuk meminimalisir terjadinya interaksi secara tatap muka karena semua melalui proses online.
"Begitu semua persyaratannya terpenuhi tinggal diupload dan nanti diverifikasi di sistem. Jika memenuhi syarat maka proses perizinannya akan keluar," ucapnya.
Andi Harun menjelaskan selain memungkinkan percepatan pelayanan di bidang perizinan, sistem yang diciptakan oleh pemerintah juga mempermudah izin berusaha.
Kemudian juga memperkecil kemungkinan terjadinya hubungan transaksional termasuk menghindari pungli serta penyuapan di bidang perizinan.
"Kita harapkan terjadi peningkatan pendapatan dari semua proses pelayanan publik yang serba cepat dan tidak terlalu birokratif serta kemudahan orang untuk menikmati layanan itu," harapnya.
Ia juga mengimbau kepada masyarakat untuk mulai beradaptasi dengan sistem perizinan secara online tersebut agar masyarakat terhindar dari biaya perizinan yang tinggi (pungli dan suap).
Andi Harun mengakui ada beberapa hal yang menjadi catatan diantaranya lift dan toilet.
"Tadi saya menunggu lift cukup lama karena cuma satu, padahal rumahnya sudah ada satu yang masih belum terisi," ucapnya.
Pemkot Samarinda akan membenahi secara bertahap menggunakan anggaran APBD Perubahan di tahun 2022 atau APBD murni di 2023.
Andi Harun berharap masyarakat puas atas adanya gedung MPP yang baru tersebut serta mengajak seluruh masyarakat untuk bersinergi dan berkolaborasi agar pembangunan di Samarinda semakin maju dan cepat dengan tetap berorientasi pada kepentingan masyarakat.(Adv)