Bontang (ANTARA Kaltim) - Ketua Dharma Wanita Persatuan Kota Bontang Suhelni Syirajudin mengemukakan keberadaan anggota Dharma Wanita memiliki peran sentral dalam pembentukan dan pengembangan sumber daya manusia.
"Selain sebagai pendamping suami, anggota Dharma Wanita juga berperan strategis dalam pendidikan dan perkembangan anak," kata Suhelni saat acara halal bihalal di Pendopo Rumah Jabatan Wali Kota Bontang, Kamis (6/8).
Menurut ia, dalam menjalankan peran sebagai wanita di keluarga, tugas ibu atau istri tidak mudah. Kemauan, ketersediaan informasi, dan pembelajaran merupakan hal-hal yang mesti dilakukan.
Oleh karena itu, interaksi antarkomunitas adalah salah satu upaya efektif dalam menggali informasi dan pengalaman.
Acara halal bihalal yang dikemas dengan tauziah oleh Arbain Nawawi ini dihadiri Penasihat DWP Kota Bontang Hj Najirah Adi Darma, pengurus dan anggota DWP.
"Saya mengucapkan terima kasih kepada seluruh anggota DWP yang telah memberikan kontribusi nyata bagi kemajuan pembangunan di Kota Bontang. Berbagai kegiatan sosial yang telah dilakukan merupakan bukti kepedulian kaum perempuan, khususnya istri PNS dalam memperhatikan nasib sesama," ujar Suhelni.
Melalui acara halal bihalal, Suhelni berharap ikatan kekeluargaan pengurus dan anggota bisa semakin kuat dan terus berkembang di masa yang akan datang.
Tidak hanya itu, ia juga mengajak pengurus dan anggota untuk melanjutkan roda organisasi menjadi lebih profesional, bermutu dan memberi manfaat lebih banyak kepada masyarakat luar, khususnya dalam menunjang tugas suami sebagai abdi negara.
Pada kesempatan itu, Suhelni berterima kasih kepada seluruh anggota atas dinobatkannya DWP Kota Bontang menjadi Unit Pelaksana DWP Terbaik se-Kalimantan Timur.
Berkenaan dengan suasana politik yang semakin memanas, ia berpesan kepada pengurus dan anggota DWP untuk tetap berpegangan tangan dan tidak terpecah belah serta saling memusuhi karena kepentingan politik.
Penasihat DWP Kota Bontang Hj Najirah Adi Darma mengajak pengurus dan anggota untuk tetap menjaga persatuan dan kesatuan demi berjalannya program-program yang direncanakan oleh organisasi.
"Mari bersama-sama bergandengan tangan untuk memajukan pembangunan di Kota Bontang. Melalui silaturahmi, mudah-mudahan tercipta suasana kondusif di dalam organisasi, sehingga bisa membantu Pemerintah Kota Bontang mencapai visi dan misinya. Suasana politik makin memanas, namun jangan biarkan suasana ini memecah belah kebersamaan kita," katanya. (Adv/Hms/*)