Sangatta (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten Kutai Timur (Kutim) melalui Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) berencana membangun kembali Pasar Sangkulirang pasca kebakaran beberapa waktu lalu.
"Kami mengajak mengajak para pedagang dan masyarakat sekitar Pasar Sangkulirang untuk berdiskusi terkait pembangunan pasar baru itu," kata Kepala Disperindag Kutim Nora Ramadani, di Sangatta, Rabu.
Ia mengatakan selain para pedagang dan masyarakat juga akan mengkomunikasikan terlebih dahulu dengan pihak Kecamatan terkait bagaimana bagusnya dan mereka maunya seperti apa, sehingga nantinya tinggal di sosialisasikan.
Menurutnya diskusi antara pemerintah dan masyarakat tersebut, sebagai awal rencana relokasi Pasar Sangkulirang yang sebelumnya berada di pinggir laut.
Saat ini, pemerintah telah menyiapkan lahan dengan luas lahan 1,3 hektar untuk pembangunan pasar yang baru tersebut.
Namun, dari rencana relokasi pasar itu, ada beberapa penolakan dari para pedagang dan masyarakat dengan berbagai alasan.
"Jangan sampai kita bangunkan pasar baru di lahan yang baru, tapi mereka tidak mau menempati, " katanya.
Nora menegaskan melalui rencana itu, Pemkab Kutim berkomitmen untuk membangun ulang pasar yang ramah dan tertata dengan baik. Sehingga mendukung perputaran ekonomi dan meningkatkan perekonomian masyarakat.
Menurutnya, hal tersebut perlu disosialisasikan pada masyarakat demi menyatukan persepsi untuk perbaikan dan pembangunan ulang pasar Sangkulirang.
"Jadi yang kita lawan adalah imege di masyarakat bahwa ini pasar kami dan sudah turun-temurun. Untuk berkembang memang harus ada perubahan," tegasnya.
Nora menambahkan terkait rencana pembangunan pasar baru Sangkulirang, Bupati telah memberikan arahan untuk mengkaji terlebih dahulu rencana pembangunan.
"Tinggal mereka siap untuk perubahan, dan akan kita kawal anggarannya semua untuk masyarakat setempat," katanya.