Samarinda (ANTARA) - Pemprov Kaltim melalui Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa (DPMPD) Kaltim dan Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kaltim menggelar rapat koordinasi gabungan bersama Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait, di Kantor DPMPD Kaltim, Rabu (17/3).
Rapat membahas berbagai hal penunjang untuk mematangkan persiapan rencana perhelatan Peringatan Hari Kesatuan Gerak PKK ke 49 dan Pencanangan Bulan Bhakti Gotong Royong Masyarakat (BBGRM) ke 18 tingkat Provinsi Kaltim.
“Ini rapat lanjutan setelah sebelumnya kita mendengar paparan Pemkot Balikpapan terkait ketidaksanggupan menjadi tuan rumah pelaksanaan Peringatan HKG PKK, Pencanangan BBGRM, dan Gekar Teknologi Tepat Guna (TTG). Saat itu disepakati pelaksanaannya diambil alih provinsi. Nah ini rapat lanjutan untuk membahas detail teknis kegiatannya,” ujar Kepala DPMPD Kaltim M Syirajudin saat memimpin rapat.
Berbagai hal yang dibahas mulai dari tema kegiatan, kesiapan tempat pelaksanaan, waktu pelaksanaan, hingga rangkaian kegiatannya.
Disepakati kegiatan akan dilaksanakan secara luring dari Ruang Ruhuy Rahayu Kantor Gubernur Kaltim dan daring dari kabupaten/kota se Kaltim maupun dari kantor instansi maupun organisasi yang diundang.
Rangkaian kegiatan diawali Teknical Meeting lomba sekretariat dan pokja-pokja TP PKK Kaltim pada 18 Maret 2021, pelaksanaan lomba pada 22 hingga 24 Maret 2021, hingga pelaksaan HKG PKK dan pencanagan BBGRM pada 6 April 2021.
Saat bersaman juga akan dibuka rapat kerja daerah TP PKK Kaltim yang akan berlangsung hingga 9 April 2021.
Lebih lanjut Ketua TP PKK Kaltim Norbaiti Isran Noor dia berharap dukungan OPD terkait untuk suksesnya pelaksanaan seluruh rangkatan kegiatan.
Seperti Diskominfo Kaltim terkait kesiapan jaringan dan perangkat video conference, Biro Umum Setprov Kaltim terkait kesiapan tempat acara, konsumsi, dan berbagai hal penunjang, Biro Kesra Setprov Kaltim terkait petugas pembaca lomba, serta Biro Humas dan Protokol terkait protokoler acara dan peliputan.
Terkait lomba TP PKK dia menyebutkan lomba diawali sekretariat pada 22 Maret 2021, pokja 2 dan 4 pada 23 Maret 2021, serta pokja 3 pada 24 Maret 2021.
“Kalau dulu bukan masa pandemic kita laksanakan secara serentak. Sekarang harus diatur waktunya setip hari bergiliran,” sebutnya.
Pada kesempatan itu dia juga menyarankan tambahan kegiatan berupa bhakti sosial yang waktu dan tempat pelaksanaannya masih belum ditetapkan.