Abdulloh melakukan pencoblosan di TPS itu didampingi sang istri yaitu Yulianti Abdulloh, "Alhamdulillah, mulai tiba di TPS hingga selesai mencoblos, tidak ada kendala apapun," katanya di Balikpapan Rabu (14/2)
Dia menjelaskan, partisipasi warga dalam pesta demokrasi ini sangat baik, bahkan cenderung meningkat dibandingkan pelaksanaan Pemilu serentak 2019 silam.
"Ini terlihat setelah saya tiba di TPS tadi, pemilih masih ada yang datang dan mengantri untuk menggunakan hak pilihnya," ucapnya.
Politisi partai Golkar ini berasumsi bahwa masyarakat sudah pandai dan sadar untuk menjalankan konstitusi nasional dalam pelaksanaan Pilpres dan Pileg.
Abdulloh mengungkapkan, sebelum mencoblos tidak ada persiapan khusus yang dilakukan melainkan hanya memanjatkan doa.
"Saya hanya melakukan Salat Tahajud dan melakukan doa bersama keluarga sebelum menuju ke TPS," ujarnya.
Dia juga mengucapkan terima kasih kepada warga yang turut berpartisipasi dalam pesta demokrasi, terlebih lagi Kota Balikpapan menargetkan partisipasi warganya hingga 80 persen.
"Tapi yang penting siapapun yang menang nanti untuk tetap kondusif, jangan sampai terjadi pecah belah karena beda pilihan," harap Bang Doel sapaan akrabnya.