Tenggarong (ANTARA) - Perkumpulan Pengusaha Komoditas Sarang Burung Walet Indonesia (PP KSBWI) Kutai Kartanegara ikut menunjukan kepeduliannya membantu pemerintah dalam penanggulangan COVID-19 di Kabupaten Kutai Kartanegara.
PP KSBWI memberikan bantuan Alat Pelindung Diri (APD) kepada Pemkab Kutai Kartanegara untuk tenaga medis dalam penanggulangan COVID-19.
Bantuan APD diserahkan Ketua PP KSBWI Kutai Kartanegara H. Romi kepada Bupati Kutai Kartanegara Edi Damansyah yang didampingi Kabag Protokol dan Komunikasi Pimpinan Ismed, di Halaman Sekretariat Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19, Senin (11/5).
Adapun APD yang diberikan berupa 700 unit masker bedah, 25 unit APD lengkap, 20 Masker N95, dan 60 face shield. Semuanya standart Internasial bahan Import.
Pada kesempatan itu Bupati Edi Damansyah mengapresiasi dan mengucapkan terima kasih atas kepedulian para pengusaha sarang burung walet terhadap penanganan pandemi corona virus desease (COVID-19) yang melanda dunia saat ini.
Sedangkan H. Romi menyebutkan pemberian APD didasari kepedulian pihaknya kepada para medis yang bekerja dalam penanganan atas musibah yang melanda dunia saat ini, khususnya Kutai Kartanegara yaitu pandemi COVID-19.