Penajam Paser Utara (ANTARA) - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Penajam Paser Utara, Provinsi Kalimantan Timur, menilai pemeriksaan kesehatan gratis (PKG).sebagai langkah strategis dalam mendukung peningkatan derajat kesehatan masyarakat.
"PKG dapat dukung peningkatan kesehatan masyarakat," ujar Anggota DPRD Kabupaten Penajam Paser Utara Rusbani di Penajam, Jumat.
"Diharapkan seluruh perangkat daerah dapat sinergi untuk kelancaran pelaksanaan program itu," tambahnya.
Program PKG tersebut adalah wujud kepedulian pemerintah mensejahterakan masyarakat dan bagian dari kontribusi untuk mewujudkan Indonesia Emas 2045.
"Kami juga akan pantau pelaksanaan PKG untuk pastikan masyarakat dapatkan pelayanan terbaik," katanya.
Melalui program PKG, lanjut Rusbani, dapat meningkatkan kesadaran akan pentingnya pemeriksaan kesehatan rutin semakin tinggi dan seluruh masyarakat dapat memanfaatkan.
Program PKG, timpal anggota DPRD Kabupaten Penajam Paser Utara lainnya Adjie Noval Endyar, merupakan salah satu program Astacita Presiden Prabowo Subianto yang sangat bermanfaat bagi masyarakat.
PKG adalah program yang menyentuh masyarakat karena memberikan akses layanan kesehatan gratis kepada semua kalangan, menurut dia lagi, sehingga harus didukung penuh pelaksanaannya.
Program PKG juga merupakan langkah untuk memacu perbaikan layanan medis di setiap wilayah di Kabupaten Penajam Paser Utara, terutama di daerah yang berada di pelosok
"Program PKG dijadikan tolak ukur pemerintah kabupaten untuk tingkatkan sarana prasarana kesehatan yang masih tertinggal," jelasnya.
Sehingga masyarakat di daerah pelosok bisa mendapatkan layanan pemeriksaan kesehatan yang sama baiknya dengan yang ada di kecamatan dan kabupaten, demikian Adjie Noval Endyar.(Adv)