Penajam (ANTARA Kaltim) - Satu orang tewas saat terjadi kecelakaan lalu lintas antara truk KT 8769 AK yang bertabrakan dengan motor KT 3036 ZH, di Jalan Provinsi kilometer 12, Kelurahan Lawe-Lawe, Kecamatan Penajam, Kabupaten Penajam Paser Utara, Jumat (19/2) sekitar pukul 15.40 Wita.
Kepala Satuan Lalu Lintas Kepolisian Resor Penajam Paser Utara, Ajun Komisaris Seto Handoko, saat dihubungi di Penajam, Sabtu mengatakan, kejadian berawal saat motor KT 3036 ZH yang dikendarai korban dari arah Penajam sampai di tikungan ke kiri Jalan Provinsi kilometer 12, menyalip sebuah mobil yang berada di depannya.
Setelah korban mengambil sisi kanan hingga melampaui marka jalan, secara bersamaan dari arah Petung muncul truk KT 8769 AK.
Kerena jarak sudah cukup dekat sehingga tabrakan tidak bisa dihindari.
"Jadi, motor ini mengambil jalan yang berlawanan arah dan muncul truk dari arah Petung dan terjadilah tabrakan," kata Seto Handoko.
Pengendara motor Zulkifli yang berboncengan dengan Nurul Hayati kata Seto Handoko, tewas di tempat.
Sementara, Nurul Hayati mengalami luka-luka dan dibawa ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kabupaten Penajam Paser Utara.
"Akibat kejadian itu, selain motor korban mengalami kerusakan cukup parah, truk yang dikemudikan Sunarto juga mengalami kerusakan," kata Seto Handoko. (*)
Satu Tewas Akibat Tabrakan di Penajam
Sabtu, 20 Februari 2016 19:02 WIB