Samarinda (ANTARA) - Komando Resor Militer (Kodim) 0908/ Bontang, Kalimantan Timur, melakukan penanaman bibit pohon mangrove di lahan seluas 1 hektare untuk memulihkan ekosistem mangrove di kawasan pesisir Muara Badak, Kabupaten Kutai Kartanegara.
"Penanaman mangrove dilakukan di Pantai Jodoh Jawi-Jawi, Desa Muara Badak Ulu, Kecamatan Muara Badak, Rabu kemarin," kata Komandan Kodim 0908/ Bontang Letkol Inf Aryo Bagus Daryanto, melalui rilis Penerangan Korem 091/ASN di Samarinda, Kamis.
Didampingi Kepala Staf Kodim 0908/Bontang Mayor inf Masrukan, ia melanjutkan, penanaman di pesisir Kutai Kartanegara ini dilakukan bersama jajaran Koramil 0908-02/Muara Badak dengan jumlah bibit yang ditanam sebanyak 1.000 batang.
Ia menjelaskan, penanaman mangrove tersebut dilaksanakan secara serentak di seluruh wilayah Kodam VI/Mulawarman bersama Forum Komunikasi Pimpinan Kecamatan (Forkopimcam) Muara Badak.
Mayor inf Masrukan mengatakan, penanaman mangrove ini dilakukan secara nasional dan merupakan program dari Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD), dilaksanakan serentak di seluruh jajaran Kodam VI/ Mulawarman.
Kegiatan ini bersinergi dengan pemerintah daerah, Polri, pemerhati lingkungan, dan komponen masyarakat lain yang peduli terhadap ekosistem pesisir.
"Melalui penanaman ini kami mengajak masyarakat untuk peduli kepada lingkungan untuk menjaga kelestarian hutan mangrove, menjaga ekosistem lingkungan hidup dalam laut sehingga akan berguna menahan abrasi dari ombak besar air laut, sekaligus pengurangan emisi karbon," katanya.
Melalui pemulihan ekosistem mangrove ini juga bertujuan untuk meningkatkan pendapatan petani, karena dengan banyaknya mangrove yang tumbuh, maka biota laut juga akan berkembang sehingga udang, ikan, dan kepiting bakau akan tumbuh dan berkembang di kawasan tersebut.
Hadir dalam penanaman tersebut antara lain Arpan selaku Camat Muara Badak, Iptu Lamsir selaku Wakapolsek Muara Badak, Peltu Sunaryo selaku Batituud Koramil 0908-02/Muara Badak), Sertu Sunaryo selaku Perwakilan Pos AL, dan berbagai pihak terkait.
Kodim Bontang pulihkan ekosistem mangrove seluas 1 hektare
Kamis, 22 Februari 2024 20:37 WIB