Samarinda (ANTARA Kaltim) - Infrastruktur jalan di kawasan perbatasan antara Provinsi Kalimantan Timur dengan negera tetangga Malaysia, terutama di Kabupaten Mahakam Ulu, ditargetkan sudah dalam kondisi mulus sebelum 2018.
"Kabupaten Mahakam Ulu merupakan daerah yang berbatasan langsung dengan Malaysia. Sesuai dengan semboyan membangun Indonesia dari pinggiran, maka kami menargetkan jalan di perbatasan mulus sebelum 2018," kata Kepala Sub Bidang Prasarana Wilayah Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Provinsi Kaltim Muzakir di Samarinda, Kamis.
Secara umum, lanjutnya, untuk penyelesaian pembangunan jalan sudah dipetakan penanganannya, yakni antara jalan yang dikerjakan oleh Pemkab Kutai Barat sebagai kabupaten induk dari Kabupaten Mahakam Ulu, jalan yang ditangani Pemprov Kaltim, dan jalan yang menjadi tanggung jawab pemerintah pusat.
Sedangkan penanganan ruas jalan mulai dari Kecamatan Tering hingga Long Apari terdiri dari tiga segmen. Kemudian mulai Tering hingga Ujoh Bilang dengan kondisi agregat berbutir sepanjang 133 kilometer dengan penanganan menggunakan dana dari APBD Kabupaten Kutai Barat.
Setiap tahunnya, lanjut Muzakir, juga ada dukungan dana dari Pemprov Kaltim, sehingga untuk percepatan penuntasannya membutuhkan tambahan atau peningkatan alokasi pendanaan dari pemerintah pusat.
"Untuk jalan dari Long Bagun hingga Long Pahangay sepanjang 136 kilometer menggunakan dana APBD Kaltim," tambahnya.
Kemudian pembangunan jalan dari Long Pahangay hingga Long Apari sepanjang 113 kilometer, dilanjutkan dengan menggunakan dana dari APBN yang dikerjakan oleh prajurit Datasemen Zeni Tempur (Denzipur).
Ia menambahkan bahwa untuk pendanaan menggunakan APBD Kaltim, di antaranya penanganan jalan di ruas Long Bagun ke Long Pahangay tahun anggaran 2015 sebesar Rp14,8 miliar sepanjang 7 kilometer.
"Penanganan jalan di ruas ini sampai pengerasan biasa belum berbutir, tetapi diusahakan pendekatan konstruksi hingga berbutir. Pada 2016, kami juga berencana membangun jalan sepanjang 17 kilometer di ruas Long Bagun ke Long Pahangay," ujarnya.
Pembangunan jalan di kawasan perbatasan terus diupayakan percepatannya, karena keberadaan infrastruktur dasar berupa jalan merupakan kebutuhan utama bagi setiap masyarakat. (*)
Jalan Perbatasan Kaltim Ditargetkan Mulus Sebelum 2018
Kamis, 22 Oktober 2015 21:12 WIB
Kabupaten Mahakam Ulu merupakan daerah yang berbatasan langsung dengan Malaysia. Sesuai dengan semboyan membangun Indonesia dari pinggiran, maka kami menargetkan jalan di perbatasan mulus sebelum 2018,"