Samarinda (ANTARA) - Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur memberikan bantuan 52 unit mobil ambulans kepada lembaga, yayasan dan organisasi kemasyarakatan yang ada wilayah setempat.
Bantuan mobil ambulans tersebut merupakan Hibah Pemprov Kaltim Tahun Anggaran 2023 berasal dari dana aspirasi DPRD Provinsi Kaltim melalui Anggaran Dinas Kesehatan Provinsi Kaltim.
“Bantuan unit ambulans ini merupakan usulan dari DPRD. Karena itu, siapa saja yang menerima, bersyukur dan harus berterima kasih kepada anggota DPRD yang sangat aspiratif membantu kegiatan masyarakat,” kata Penjabat Gubernur Kaltim Akmal Malik saat penyerahan simbolis di Halaman Kantor Gubernur Kaltim, Jalan Gajah Mada Samarinda, Rabu.
Hibah ini menurut Akmal menandakan DPRD sangat bertanggung jawab terhadap masyarakat karena bantuan yang diberikan demi memastikan pelayanan publik dan kebutuhan riil masyarakat terkait aspek kesehatan bisa terpenuhi.
Akmal mengingatkan kepada dewan bahwa masih ada moda transportasi yang lebih cepat tanpa macet. Yakni, transportasi ambulans sungai atau laut.
“Ke depan kita bisa memikirkan transportasi ambulans di sungai maupun laut,” katanya berpesan.
Kehadiran ambulans, lanjutnya dapat mengurangi risiko warga yang mengalami kondisi kritis.
“Sebab, alat transportasi sudah tersedia dengan baik,” kata Akmal Malik.
Akmal mengingatkan kepada para penerima hibah untuk dapat mengelola sehingga kendaraan benar-benar memberi manfaat bagi masyarakat.
“Bagaimana penggunaan, peminjaman, bahan bakar minyaknya hingga bayar pajak juga harus dipikirkan,” pesannya.
Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan Kaltim drJaya Mualimin menjelaskan ambulans yang diserahkan berupa hibah Pemprov Kaltim melalui anggaran Dinas Kesehatan tahun 2023 sebanyak 52 unit untuk transportasi kesehatan dan jenazah.
"Total 69 unit. Tapi masih ada lembaga yang belum melengkapi persyaratan. Maka, 17 unit yang belum diserahkan," katanya.
Pemprov Kaltim bantu 52 ambulans untuk organisasi masyarakat
Rabu, 3 Januari 2024 20:53 WIB
Bantuan unit ambulans ini merupakan usulan dari DPRD. Karena itu, siapa saja yang menerima, bersyukur dan harus berterima kasih kepada anggota DPRD yang sangat aspiratif membantu kegiatan masyarakat