Balikpapan (ANTARA News Kaltim) - Dua pejabat baru Pemkot Balikpapan tidak menghadiri acara pelantikan mereka di Balaikota, Selasa, karena sedang berada di luar negeri.
Pelaksana Tugas (Plt) Dinas Pasar yang menjadi Kepala Dinas Pasar Arbain Side sedang berada di Seoul, Korea Selatan, untuk menghadiri acara Citynet, jaring kerja sama internasional antarkota dunia.
Sedangkan Sri Surtiningsih yang sebelumnya sekretaris Dinas Pendidikan menjadi Kepala Badan Penanaman Modal dan Pelayanan Perizinan Terpadu (BPMP2T) sedang menjalankan ibadah umrah.
Selainnya, Wali Kota Balikpapan Rizal Effendi melantik dan mengambil sumpah jabatan 56 orang pejabat baru kepala dinas dan kepada badan. Para pejabat juga menandatangani pakta integritas.
Wali Kota meminta agar pejabat yang menduduki jabatan baru mampu ikut mewujudkan tata kelola pemerintah yang efektif.
"Kami meminta agar pejabat baru ini mampu melakukan identifikasi masalah dan member solusi pemecahan serta mendorong kerja baru yang inovatif, termasuk mampu berinteraksi dan menjaga keselarasan kerja sama dengan instansi lainya," harap Rizal.
Wali Kota menegaskan tetap mengevaluasi kembali posisi yang diamanatkan tersebut.
Termasuk diisi pejabat baru adalah jabatan Kepala Bagian Hubungan Masyarakat (Kabag Humas). Jabatan itu kini dipegang Sudirman Djajaleksana yang bergeser dari Kepala Dinas Kebersihan, Pertamanan, Pemakaman (DKPP).
Sebelumnya selama dua tahun jabatan itu dijabat Aji Muhammad Sofyan, yang kini menjabat Sekretaris BPMP2T.
Ada juga kepala bagian yang akan naik jabatan. Robi Ruswanto sebelumnya adalah Kepala Bagian Organisasi dan Tata Laksana (Ortal) kini dipercaya menjadi Kepala DKPP menggantikan Sudirman Djajaleksana.
"Pak Robi orangnya pendiam tapi banyak kerja. Di Ortal, ia buktikan semua pekerjaan diselesaikan dengan bagus dan cepat selesai. Makanya kami tempatkan Robi di DKPP. Kami butuh orang yang cepat dan cekatan tanpa harus menunggu instruksi atasan. Kami memerlukan orang yang bisa berinisiatif," kata Wakil Wali Kota Heru Bambang. (*)
Dua Pejabat Baru Tidak Hadiri Pelantikan
Selasa, 24 April 2012 21:06 WIB