Jakarta (ANTARA) - Maskapai penerbangan pelat merah PT Garuda Indonesia (Persero) melayani kepulangan jamaah haji ke Indonesia dengan menerbangkan sedikitnya 1.500 orang pada gelombang pertama yang terbagi dalam empat kloter asal Solo, Padang, dan Jakarta.
“Kami akan terus memantau operasional penerbangan haji tahun ini melalui koordinasi intensif dengan berbagai pemangku kepentingan dan otoritas terkait, demi memastikan seluruh rangkaian penerbangan haji tahun ini dapat berjalan lancar, tepat waktu, dan tentunya mampu memberikan kenyamanan bagi seluruh jemaah," kata Direktur Utama Garuda Indonesia Irfan Setiaputra dalam keterangan di Jakarta, Sabtu.
Garuda mengawali Fase II Penerbangan Haji 1443/2022 dengan memberangkatkan kloter pertama asal Solo sebanyak 360 orang pada pukul 05.10 waktu Jeddah pada Jumat (15/07). Penerbangan yang dioperasikan dengan pesawat Airbus A330-900neo (GA6201) itu telah mendarat di Solo dengan selamat pada pukul 22.25 WIB, setelah melakukan transit di Kualanamu, Medan.
sebanyak 393 jamaah asal Padang diberangkatkan menggunakan pesawat Boeing 777-300ER (GA3401) pada pukul 07.10 waktu setempat dan mendarat di Padang pada pukul 20.40 WIB.
Pada hari yang sama, pesawat Boeing 777-300ER (GA7401) yang mengangkut 389 jamaah haji asal Jakarta bertolak dari Jeddah pada pukul 09.55 waktu setempat dan berhasil mendarat di Bandara Internasional Soekarno-Hatta hari ini, Sabtu (16/07), pada pukul 00.35 WIB.
Selanjutnya, penerbangan GA6202 yang mengangkut 358 jemaah kloter 2 asal Solo diberangkatkan menggunakan pesawat Airbus A330-900 pada 13.15 waktu Jeddah, dan tiba di Bandara Internasional Adi Soemarmo juga hari ini pukul 02.20 WIB.
Fase II Penerbangan Haji 1443H/2022 yang terbagi ke dalam dua gelombang akan berlangsung hingga 13 Agustus 2022 mendatang. Dalam Gelombang I (15-29 Juli 2022), seluruh angkutan jamaah haji Garuda Indonesia akan bertolak dari Jeddah; sedangkan pada Gelombang II (30 Juli sampai 13 Agustus 2022), seluruh jamaah akan diberangkatkan dari Madinah.
"Kami mengimbau jsmaah untuk menerapkan protokol kesehatan secara konsisten, sebagai upaya agar seluruh jamaah dalam keadaan sehat hingga tiba kembali di Indonesia," pesan Irfan.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Maskapai Garuda layani kepulangan jamaah haji ke Indonesia
Garuda layani kepulangan jamaah haji
Sabtu, 16 Juli 2022 18:41 WIB
Kami akan terus memantau operasional penerbangan haji tahun ini melalui koordinasi intensif dengan berbagai pemangku kepentingan dan otoritas terkait...,