Bontang (ANTARA News Kaltim) - Kantor Perpustakaan dan Dokumentasi Daerah (KPAD) Kota Bontang, Kaltim kini telah rutin menjangkau 15 kelurahan di Kota Khatulistiwa itu untuk berikan pelayanan perpustakaan keliling.
"Semua kita layani namun dengan prioritas pelayanan khusus di kelurahan terjauh," kata Kepala KPAD Bontang, Asdar Ibrahim di Bontang, Jumat .
"Pelayanan perpustakaan keliling sudah rutin diselenggarakan sejak akhir Oktober 2009 lalu di 15 kelurahan di Bontang," katanya menambahkan.
Jadwal pelayanan Senin-Kamis, dengan intensitas pelayanan, sebulan dua kali pelayanan ke masing-masing kelurahan.
"Khusus hari Kamis diprioritaskan di Kelurahan Guntung dan Bontang Lestari dengan pelayanan seharian penuh. Tiga belas kelurahan lainnya dijadwal sehari dua kelurahan," kata Asdar.
Lokasi pelayanan mobil perpustakaan keliling untuk Bontang Lestari dipusatkan di sekitar Puskesmas Pembantu Bontang Lestari, dan kelurahan Guntung di depan Rumah Cerdas yang dibangun PT. KPI.
Sebagai penajaman program layanan perpustakaan keliling, KPAD dalam upaya mencapai target Bontang Membaca 2012 akan dilakukan program antar jemput siswa TK-SMA secara periodik sesuai jadwal dari sekolah untuk kunjungan di KPAD.
"Tetapi kami memprioritaskan anak Taman Kanak-Kanak, SD, SMP untuk program antar jemput menggunakan bus yang saat ini tengah dimodifikasi untuk keperluan dimaksud," ujar Asdar.
Menurut Asdar antar jemput siswa sekolah ini dalam rangka menunjang wisata ilmu pendidikan. Selain membaca, para siswa bisa memanfaatkan multi media yang akan memutarkan film-film ilmu pengetahuan.
Selama ini sudah ada beberapa sekolah yang datang berkunjung seperti siswa SMAN 2 Bontang.
Tiga staf dipercaya untuk mengawal pelayanan perpustakaan keliling, Khoirul Azizi, M.Nur, Didi Azwar.
Di tengah keterbatasan pelayanan perpustakaan keliling dengan mobil baca bantuan Perpustakaan Nasional ini, bagi masyarakat yang lokasinya di dalam kota dihimbau untuk datang langsung ke KPAD.
Jumlah anggota perpustakaan daerah aktif saat ini sebanyak 6.600 peserta.(*)
Pelayanan Perpustakaan Keliling Bontang Jangkau 15 Kelurahan
Jumat, 16 Desember 2011 11:29 WIB