Balikpapan (ANTARA Kaltim) - Kesebelasan Semen Padang membidik kemenangan saat menghadapi tuan rumah Persiba Balikpapan pada pertandingan pertama Grup C Turnamen Piala Gubernur Kaltim di Stadion Persiba, Senin (29/2).
Pelatih Semen Padang Nil Maizar ketika ditemui usai sesi latihan dan coba lapangan di Balikpapan, Minggu, mengatakan laga pertama biasanya tidak mudah, apalagi mengadapi "Beruang Madu" yang bermain di hadapan pendukungnya sendiri.
"Persiba Balikpapan akan menjadi lawan yang sulit dan krusial, karena mereka bermain di hadapan publik sendiri. Itu merupakan poin plus buat mereka," katanya.
Nil Maizar mengaku tidak mengetahui kekuatan Persiba yang kini ditangani Eduard Tjong, tetapi anak-anak asuhnya siap memberikan perlawanan maksimal.
"Secara fisik, teknik dan taktik, anak-anak sudah siap mental melawan Persiba," tambahnya.
Kedua tim terakhir kali bertemu saat Turnamen Piala Wali Kota Padang 2015, di mana saat itu Persiba mampu mengalahkan Semen Padang dengan skor tipis 1-0.
"Saat itu saya belum tangani Semen Padang dan sekarang situasinya berbeda. Kalau dengan saya, terakhir melawan Persiba skornya imbang 1-1 di lapangan ini, sewaktu masih bermain di ISL," ujarnya.
Pada saat coba lapangan, anak-anak Semen Padang tidak bisa berlatih dengan maksimal karena kondisi sebagian lapangan sedikit tergenang air setelah hujan lebat yang turun pada Minggu dini hari.
"Itu tidak menjadi masalah. Saya sudah tekankan kepada anak-anak untuk siap bermain dalam kondisi apapun," tegas Nil Maizar.
Selain laga Persiba lawan Semen Padang, pertandingan penyisihan Grup C lainnya akan mempertemukan Surabaya United menghadapi Tim PON Kaltim. (*)