Balikpapan (ANTARA) - Lomba seni tingkat nasional Balikpapan IPEKA Cup (BIC) 2021 menjadi ajang para siswa dari seluruh Indonesia untuk unjuk kebolehan di berbagai cabang kesenian yang para juaranya berasal dari Balikpapan, Jakarta hingga Palembang.
“Para juara ada dari Jakarta, Palembang, Makassar, Kediri, Tangerang, Bekasi,” kata Koordinator Lokasi Sekolah Kristen IPEKA Balikpapan Alfian Samudra, Selasa.
BIC 2021 melombakan menyanyi solo, band, desain poster, podcast, bercerita, menggambar, dan fotografi. Tercatat seluruhnya ada 218 siswa SD-SMP-SMK yang menjadi peserta, baik dari sekolah-sekolah IPEKA ataupun sekolah negeri dan swasta lainnya.
Untuk lomba podcast, juaranya tim dari SMA IPEKA Sunter, Jakarta, yang beranggotakan Felicia, Fedora, dan Frisca. Di tempat kedua duo Kevin dan Stanley dari SMA IPEKA Palembang. Di posisi ketiga Michael dan Helen dari SMA IPEKA Tomang, Jakarta.
Lomba menyanyi solo dimenangi Anka Sinaga dari SD Citra Berkat, Tangerang, Banten. Runner up siswi asal SDN 014 Balikpapan Kota Yelena Langi, dan menempati posisi ketiga Teresa Dahayu, murid SD Marsudirini, Yogyakarta.
Juara lomba poster diborong para siswa SMP IPEKA, walaupun dari kota yang berbeda-beda. Anastasia Herlambang dari Sunter, Jakarta adalah juaranya, di posisi kedua Eujean de Jolin dari Palembang, dan andalan tuan rumah Balikpapan Callysta harus puas di tempat ketiga.
Lomba bercerita yang pesertanya khusus murid SD berlangsung meriah. Karena itu ada peserta favorit, Gaya bertutur Raja BH Damanik dari SD Pelita Hati Balikpapan membuat juri jatuh hati meskipun tak berhasil menjadi juara.
Pencerita terbaik dimenangkan Shirley Salim dari SDK IPEKA Tomang, Jakarta. Terbaik kedua dri SDK IPEKA Makassar Zara Parinusa. Murid SD KICS Balikpapan Clayton Khow berhasil mengesankan juri untuk memenangi tempat ketiga.
Urusan menggambar, ternyata siswa Balikpapan pantas jadi kampiun. Lomba menggambar dengan cahaya atau fotografi, alias lomba memotret, dimenangi foto karya andalan tuan rumah SMAK IPEKA Balikpapan Ivan Jungardi. Kemudian barulah fotografer dari SMAK IPEKA Puri, Jakarta, Darrel GA Folla harus puas menjadi terbaik kedua, sementara fotografer Jakarta lainnya yang murid SMPK IPEKA Integrated Christian School Zoe A Lee memenangi tempat ketiga.
Untuk lomba menggambar dengan tangan anak Balikpapan asal SDN 002 Balikpapan Barat Alana C Liwanda menyabet gelar juara setelah komposisi warna dan tarikan garisnya di kertas gambar A3 tak tertandingi. Dua murid SDK IPEKA beda kota, Christabell Quinsha dari Bekas dan Victory Tolla dari Makassar menjadi runner up dan di posisi ketiga.
Ada pun lomba band, band SMAK IPEKA Grand Wisata dari Bekasi menjadi terbaik ketiga. Band yang juara dan runner up justru tidak mewakili sekolah walaupun anggotanya masih siswa SMA. D’Junior dari Balikpapan jadi band terbaik dan Anastazie dari Kediri jadi runner up.
“Para juara ini tanda bahwa kreativitas tidak luntur meski wabah COVID-19 membatasi banyak gerak dan kegiatan anak-anak kita,” kata Alfian. Para juara memenangkan hadiah uang yang total nilainya Rp25 juta.
BIC berlangsung 18 September hingga 2 Oktober pekan lalu secara daring. Jumlah peserta seluruhnya tercatat 218 siswa dari 44 sekolah yang tersebar di 15 kota di 12 provinsi. Sesuai dengan tingkatan sekolahnya, para peserta berusia antara 9-18 tahun.
“BIC 2021 ini kegiatan kompetisi seni pertama yang kami gelar secara nasional,” kata Alfian lagi.
Sebelum ini, BIC hanya untuk lingkungan sekolah IPEKA Balikpapan, dan dilangsungkan terakhir kali tahun 2013.
“Ternyata ketika wabah COVID-19 berlangsung, kami malah bisa menyelenggarakan hingga level nasional,” kata Alfian semringah.
Menurut Alfian, penyelenggaraan BIC ini bukti bahwa wabah COVID-19 bukan halangan untuk kreativitas dan berprestasi, karena itu BIC 2021 ini mengambil tema Rise Up atau bangkit.
“Masa wabah seperti ini tidak boleh mengubur potensi yang dimiliki murid. Mereka harus terus berkreativitas, berkarya, dan mengembangkan potensinya apapun situasinya, baik di bidang akademis maupun seni,” jelas Alfian panjang lebar.
Selain perlombaan, BIC 2021 juga menjadi ajang diperkenalkannya SMAK IPEKA Balikpapan yang mulai beroperasi pada tahun 2021. Harapannya melalui kegiatan ini, Sekolah Kristen IPEKA Balikpapan dapat dikenal masyarakat sebagai tempat bagi para murid memperoleh pendidikan yang baik serta mengembangkan setiap potensi yang dimiliki.