Samarinda (ANTARA Kaltim) - Pemain Persisam Putra Samarinda Ferdinand Sinaga belum berani melakukan latihan berat setelah kambuhnya cidera lutut yang memaksanya absen di dua pertandingan.
"Kurang sedikit lagi sembuh, saya akan berusaha memulihkan kondisi dulu baru bisa ikut gabung dengan teman-teman," ujar Ferdinand di Samarinda, Rabu (13/2).
Meski sudah dua kali bergabung latihan dengan skuad Persisam dalam persiapan menjelang pertandingan menghadapi Persib Bandung, namun mantan pemain timnas itu hanya melakukan lari-lari kecil di pinggir lapangan dan belum menyatu dengan rekan-rekannya dalam penempaan latihan bersama pelatih Sartono Anwar.
Ia mengaku masih terasa nyeri bila melakukan sprint, namun untuk latihan passing dan tendangan sudah tidak ada keluhan.
"Nyerinya sudah tidak seperti kemarin, saat ini sudah agak mendingan, makanya saya katakan tinggal sedikit lagi sembuh," tutur Ferdinand.
Pelatih Persisam Putra Sartono Anwar memang memberikan keleluasaan kepada mantan top scoer IPL musim kemarin itu untuk mengembalikan kondisi terbaiknya.
"Saya berharap dia (Ferdinand-red) juga punya kemauan untuk segera sembuh, selain terapi medis yang terus dilakukannya," jelas Sartono usai latihan.
Disinggung masalah Lancine Kone yang tengah menjalani terapi di Jakarta, Sartono mengatakan bahwa secepatnya Kone akan bergabung latihan bersama rekan-rekannya.
"Informasinya besok (Kamis-red) Kone akan datang, dan mungkin akan langsung menjalani latihan bersama teman-temannya di lapangan," jelas Sartono.
Sama seperti Ferdinand, Sartono juga tidak akan memaksa Kone menjalani latihan berat, terkecuali cideranya sudah pulih seratus persen. (*)
Ferdinand Belum Lakukan Latihan Berat
Kamis, 14 Februari 2013 1:01 WIB
Nyerinya sudah tidak seperti kemarin, saat ini sudah agak mendingan, makanya saya katakan tinggal sedikit lagi sembuh