Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Timur terpilih, Rudy Mas'ud (kanan) dan Seno Aji (kiri) menyampaikan sambutan disela-sela Rapat Pleno Terbuka Penetapan Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Timur di Samarinda, Kaltim, Kamis (6/2/2025). KPU Kalimantan Timur menetapkan pasangan Rudy Mas'ud dan Seno Aji sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Timur periode 2025-2030 dengan perolehan 996.399 suara atau 55,66 persen dari total suara sah pascaputusan Mahkamah Konstitusi perihal sengketa Pilkada 2024. Antara Kaltim/M Risyal Hidayat