Samarinda (ANTARA) - Forum Rakyat Kaltim Bersatu (FRKB) sebanyak 1.000 lebih takjil dan nasi bungkus dibagikan untuk membantu warga yang membutuhkan atau mereka yang terdampak langsung sisi ekonomi akibat wabah COVID-19.
"Dihari Jum'at yang penuh barokah ini kami mengajak rekan-rekan FRKB dalam pembagian takjil, nasi bungkus, dan masker bagi saudara kita yang membutuhkan. Semoga bermanfaat dan membawa kebaikan," ujar Sekretaris FRKB, Junaidi, Jumat (1/5).
Kegiatan sosial dari masyarakat Kaltim anggota FRKB untuk warga Kaltim membutuhkan tersebut disalurkan langsung ke penerima. Dilakukan pembagian dari rumah ke rumah dan di jalan-jalan untuk menyasar mereka yang dianggap membutuhkan.
Dengan begitu dinilai lebih efektif dan repat sasaran. Terpenting tidak menyebabkan kerumunan massa yang dikhawatirkan menjadi media menularan virus corona (COVID-19).
Dia berharap semakin banyak kiprah dilakulan FRKB Kaltim. Setidaknya selalu berupaya ada disaat masyarakat Kaltim membutuhkan, karena FRKB organisasinya masyarakat Kaltim.
Pada kesempatan itu dia mengucapkan terimakasih bagi rekan-rekan relawan dan donatur yang telah berpartisipasi dalam kegiatan berbagi takjil, nasi bungkus dan masker.
"Alhamdulillah sebanyak 1.000 paket lebih tersalurkan bagi masyarakat yang benar-benar membutuhkan, semoga kebaikan dan kemurahan hati rekan-rekan mendapatkan balasan limpahan pahala dari Allah SWT, Amin," imbuhnya.