Samarinda (ANTARA) - Addy Suyatno Hadisuwito, S.Kom., M.Kom., terpilih secara aklamasi sebagai Ketua Keluarga Alumni Universitas Gadjah Mada (KAGAMA) Kota Samarinda periode 2019-2024. Pemilihan ketua melalui Forum Musyawarah Cabang KAGAMA Kota Samarinda yang dilaksanakan, di Samarinda, Minggu (13/10).
“Alhamdulillah, Musyawarah Cabang KAGAMA Kota Samarinda telah terlaksana dengan lancar dan super cepat,"ujar Ketua KAGAMA Kota Samarinda periode 2009-2013, Moh Jauhar Efendi di Samarinda, Senin (14/10).
Dia mengaku senang dengan terselenggaranya Muscab sehingga terpilih ketua yang baru, karena kepengurusan periode 2019 -2013 telah berakhir sejak 2013 lalu. Artinya dengan usainya Muscab, sebagai forum pengambil keputusan tertinggi setidaknya ada legalitas masa kepengurusan periode 2019-2024.
“Selamat atas terpilihnya Addy Suyatno Hadisuwito, walaupun Muscab berlangsung sangat cepat, tetapi tidak ada aturan yang dilanggar," katanya.
Selanjutnya pimpinan sementara dilakukan oleh Badan Pekerja untuk membahas dan mengesahkan tata tertib.Kemudian nantinya ditetapkan ketua sidang, pemilihan ketua cabang, dan penetapan formatur.
Jauhar juga mengucapkan selamat dr. Joko Martono, yang juga terpilih sebagai Ketua Pengurus Daerah KAGAMA Provinsi Kaltim, yang telah terpilih pada waktu Musda beberapa waktu lalu.
Dia juga mengucapkan terima kasih kepada jajaran pengurus cabang Kagama Kota Samarinda periode 2009-2013 yang telah menunjukkan dedikasi dan pengabdian tinggi dalam mengemban amanah organisasi.
“Semoga formatur yang telah terpilih dan ditetapkan segera menyusun kepengurusan lengkap untuk diterbikan SK nya oleh pengurus pusat KAGAMA dan segera dilantik,” ujar Jauhar.