Samarinda (Antaranews Kaltim) - Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur berharap Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Abdul Wahab Sjaranie (AWS)Samarinda, terus berbenah dan selalu meningkatkan mutu dan pelayanan kepada masyarakat memasuki awal tahun 2019.
Penjabat Sekretaris Daerah Provinsi Kaltim, Meiliana kepada awak media di Samarinda, Sabtu, mengatakan bahwa RSUD AWS merupakan Rumah Sakit Pemerintah yang bisa berada di garis depan dalam hal pelayanan kesehatan kepada masyarakat.
Menurut Meilina bahwa sejumlah sarana kesehatan yang tersedia di RSUD tersebut, hendaknya bisa dimaksimalkan secara profesional untuk masyarakat Kaltim.
"Kemarin (Kamis, 3/1) kami rapat tentang evaluasi RSUD AWS. Kami mengevaluasi pelayanan publik apa saja yang perlu dibenahi supaya bisa lebih maksimal ke masyarakat," ungkap Meiliana di Samarinda, Sabtu (5/1/2019).
Menurut Meiliana awal tahun 2019 akan ada sejumlah perubahan untuk mempercantik RSUD AWS diantaranya adalah ruangan pasien dan toilet yang dipercantik supaya terlihat lebih bersih.
"Kami harus menjaga agar RSUD tampak bersih sehingga pengunjung tidak risih.Kalau tidak bisa bekerja maksimal," kata Meiliana yang juga selaku Plt Dirut AWS ini.
Ia mengakui, selama menjadi Plt Dirut AWS sejak Desember 2018 ada sejumlah PR yang sudah dikerjakan terutama berkaitan dengan pelayanan publik.
Meiliana diangkat menjadi Plt Dirut AWS, berkaitan dengan telah pensiunnya, Dr Rachim Dinata Marsidi, Sp.B, FINAC, M.Kes, pimpinan RSUD AWS sebelumnya.
Ia ingin mengubah AWS menjadi rumah sakit yang lebih transparan dalam hal pengelolaan dan berintegritas dalam hal kinerja medis.
"Rumah Sakit harus memberikan pelayanan yang bagus, semua elemen baik dokter maupun para karyawan harus punya komitmen yang tinggi untuk melayani masyarakat dengan sepenuh hati," tegasnya.(*)
Pemprov Kaltim Berharap RSUD AWS Tingkatkan Pelayanan
Sabtu, 5 Januari 2019 10:54 WIB