Balikpapan (ANTARA) - Memasuki hari kedua pencarian korban kecelakaan bernama Zaki (12) di Teluk Balikpapan oleh Tim SAR gabungan masih nihil atau belum membuahkan hasil.
"Operasi hari ini merupakan hari ke dua kami tutup dan dilanjutkan besok pagi sekitar pukul 07.00 Wita," kata Kepala Basarnas Kaltim atau Kantor Pencarian dan Pertolongan Kelas A Balikpapan Dody Setiawan, Senin (22/7).
Dia menerangkan bahwa pada operasi SAR hari kedua melibatkan berbagai unsur mulai dari Basarnas, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Balikpapan, unsur relawan, masyarakat khususnya nelayan, hingga TNI-Polri.
Dody menjelaskan pencarian pada hari kedua menggunakan teknik creeping line atau pencarian dengan pola garis sejajar namun dengan jarak pandang yang luas
"Kami membagi dua Search and Rescue Unit (SRU), untuk SRU 1 melakukan pencarian dari titik A menuju titik B ke arah utara menggunakan KN 408," katanya.
Kemudian, untuk SRU 2 melakukan pencarian dari Point B ke Point A ke arah utara dengan menggunakan kapal motor milik BPBD Balikpapan dan kapal milik BPBD Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU).
Dikemukakannya, untuk area pencarian di hari kedua ini seluas 53 Nautical Miles (Nm) atau bila di konversikan ke Kilometer adalah sejauh 98 Kilometer.
Dody mengimbau kepada pengguna kapal motor atau yang saat ini juga terlibat dalam proses pencarian agar tetap memperhatikan keselamatan serta keamanan personel maupun materi.
"Jadi jaket keselamatan wajib digunakan kepada seluruh yang terlibat dalam proses pencarian korban," pintanya.