Samarinda (ANTARA Kaltim) - Pertandingan sepak bola dengan nama Liga Pendidikan Indonesia (LPI) jenjang SLTP dan SLTA tingkat Provinsi Kaltim yang akan digelar 25-30 Agustus 2014 disiapkan hadiah berupa uang pembinaan dari Pemprov Kaltim senilai Rp150 juta.
"Masing-masing juara baik kategori jenjang SMP maupun SMA nilainya sama, yakni untuk juara I sebesar Rp30 juta, juara II Rp25 juta, dan juara III mendapat uang pembinaan Rp20 juta sehingga total hadiah yang kami siapkan Rp150 juta," kata Ketua LPI Tingkat Provinsi Kaltim Basmen Nainggolan di Samarinda, Jumat.
LPI tingkat Kaltim tersebut akan digelar di dua stadion di Samarinda, yakni untuk jenjang SMP dipusatkan di lapangan bola Universitas Mulawarman Samarinda, sedangkan untuk jenjang SMA dipusatkan di Stadion Segiri Samarinda.
LPI Kaltim tersebut akan diikuti 50 peserta dari 10 kabupaten dan kota, yakni 25 peserta dari jenjang SMP dan 25 peserta dari jenjang SMA maupun yang sederajat. Ke 50 peserta tersebut terdiri dari atlet, ofisial, maupun wasit dari masing-masing kabupaten dan kota.
Dia juga mengatakan bahwa dalam LPI tahun 2013 lalu masih diikuti oleh pelajar SLTP dan SLTA dari 14 kabupaten dan kota, karena saat itu Provinsi Kalimantan Utara (Kaltara) masih ikut bertanding, tetapi untuk LPI Kaltim 2014 Kaltara tidak ikut sehingga hanya terdapat 10 kabupaten dan kota.
Menurutnya, LPI digelar secara berjenjang, mulai tingkat kabupaten/kota, tingkat provinsi, hingga tingkat nasional.
Bagi peserta dari sekolah mana saja di Kaltim yang berhasil menjadi juara pertama akan mengikuiti LPI tingkat nasional yang akan digelar pada September 2014.
"Tujuan digelarnya LPI tingkat Kaltim adalah untuk mengembangkan minat dan bakat siswa, memupuk jiwa sprotivitas, dan untuk mencari bibit terbaik agar bisa mengikuti LPI tingkat nasional maupun di berbagai kegiatan serupa di tingkat nasional maupun internasional," ujar Basmen. (*)
LPI Kaltim Siapkan Rp150 Juta
Jumat, 15 Agustus 2014 21:53 WIB
Masing-masing juara baik kategori jenjang SMP maupun SMA nilainya sama, yakni untuk juara I sebesar Rp30 juta, juara II Rp25 juta, dan juara III mendapat uang pembinaan Rp20 juta sehingga total hadiah yang kami siapkan Rp150 juta,"