Balikpapan (ANTARA) - Hubungan Masyarakat (Humas) Polda Kaltim meraih penghargaan kategori keaktifan pengiriman berita di Sistem Pengelolaan Informasi Terpadu (SPIT) dan media untuk zona waktu WITA dalam Rapat Kerja Teknis (Rakernis) Humas Kepolisian Republik Indonesia (Polri) tahun 2024.
"Penghargaan ini merupakan buah dari kekompakan dan kerja keras dari Humas Polda Kaltim guna menyebar luaskan konten berita kepolisian sebagai bentuk pelayanan informasi kepada masyarakat," kata Kabid Humas Polda Kaltim, Kombes Pol Artanto di Balikpapan, Rabu (24/4).
Penghargaan itu ia terima langsung yang diserahkan oleh Kepala Divisi Humas Polri Irjen Pol Sandi Nugroho di Surabaya, Jawa Timur.
"Tanpa kerja keras dan kekompakan, penghargaan ini mungkin tidak bisa kami raih," katanya.
Menurutnya, penghargaan tersebut tidak hanya mencerminkan keberhasilan individu, tetapi juga merupakan simbol dari komitmen Polda Kaltim dalam meningkatkan kualitas layanan humas secara keseluruhan.
Dia berharap perolehan penghargaan tersebut menjadi pemacu semangat kinerja Humas Polda Kaltim untuk mempertahankan penghargaan yang telah diraih.
Artanto menuturkan pada kesempatan Rakernis Kadiv Humas Polri berpesan agar insan kepolisian dapat menjaga kepercayaan publik terhadap korps Bhayangkara.
Pada Rakernis itu Divisi Humas Polri tak hanya memberikan penghargaan namun juga menghadirkan e-Learning Humas Presisi sebagai sarana pembelajaran bagi seluruh personel untuk memiliki sertifikasi kompetensi umum Kehumasan.
Menurutnya peningkatan kemampuan kompetensi Kehumasan penting dilakukan guna menyongsong Indonesia Emas 2045 seperti yang diutarakan Presiden Jokowi untuk membawa Indonesia menggapai cita-cita Indonesia Emas 2045.
"Ada tiga hal pokok yang menjadi acuan yaitu pentingnya stabilitas bangsa, harus ada berkelanjutan dan kesinambungan dan pentingnya peningkatan kualitas Sumber Daya Manusia," ujar Artanto mengutip pernyataan Kadiv Humas Polri Irjen Pol Sandi Nugroho.