Penajam (ANTARA) -
Komando Daerah Militer atau Kodam VI Mulawarman membentuk tim satuan tugas pengamanan Ibu Kota Negara atau IKN Indonesia baru bernama Nusantara di sebagian wilayah Kabupaten Penajam Paser Utara dan Kabupaten Kutai Kartanegara, Provinsi Kalimantan Timur.
Kodam VI Mulawarman bakal membentuk tim satuan tugas pengaman, kata Dandim 0913 Penajam Paser Utara, Letnan Kolonel Infantri Arfan Affandi di Penajam, Sabtu, khusus untuk pengamanan IKN Nusantara yang saat ini dalam tahap pembangunan.
Tim satuan tugas tersebut bakal mengawal dan mengamankan pembangunan IKN Indonesia baru yang dilakukan pemerintah pusat.
Satuan tugas pengamanan memilik tugas menjamin kelancaran distribusi material dan logistik, dari pelabuhan hingga ke lokasi pembangunan IKN Nusantara.