Jakarta (ANTARA) - Pelatih Madura United Fabio Lefundes telah mempersiapkan strategi khusus menghadapi Barito Putera besutan Rahmad Darmawan yang notabene mantan pelatih Laskar Sape Kerrab, julukan Madura United.
Rahmad yang biasa disapa RD itu menukangi Madura United sejak musim 2020 hingga seri kedua BRI Liga 1 2021-2022 berakhir. Lalu, tim yang berbasis di Pulau Garam itu ditangani Fabio Lefundes.
"Dia (RD) tahu pemain satu per satu yang ada di sini, karena pemain itu dia yang pilih untuk masuk ke Madura (United)," kata Fabio, dikutip dari laman resmi klub, Selasa.
Meskipun sebagian besar komposisi Madura United musim ini racikan RD, Fabio menyampaikan bahwa timnya mengalami sedikit perubahan pada bursa transfer paruh musim.
Sejumlah pemain baru di Madura United, yakni Renan Silva, Hong Jeong-nam, M Fadillah Akbar, Greg Nwokolo, dan Alberto Goncalves.
Selain itu, pelatih asal Brazil itu berjanji akan mempersiapkan strategi khusus agar tidak terbaca RD.
"Kami berganti pemain asing dan pemain lokal juga, dan kami akan lakukan strategi yang dia (RD) tidak tahu," kata Fabio.
Di sisi lain, Fabio juga mengetahui kualitas beberapa pemain yang sebelumnya membela Madura United dan telah pindah ke Barito Putera, seperti Rafael Silva dan Kim Jin-sung.
"Pemain saya juga ada di sana dan saya tahu, kerja dengan saya dan kami tahu apa yang mereka lakukan di dalam lapangan dan kami bisa antisipasi. Kami tunggu pertandingan yang bagus dan menarik dengan yang nonton dan pertandingan yang terbaik untuk semuanya," pungkasnya.
Sebagai tambahan, Fabio mengatakan Madura United juga mendapatkan angin segar jelang laga kontra Laskar Antasari dengan kembali bergabungnya fullback Novan Setya Sasongko setelah dinyatakan pulih dari cedera.
Novan mengalami cedera saat kepalanya disundul Kapten Persebaya Surabaya Ahmad Erianto di Stadion Ngurah Rai Denpasar Bali, Senin (28/2) yang membuatnya harus absen pada laga kontra Persik Kediri, Sabtu (5/3) lalu.
Setelah melalui hasil pemeriksaan menunjukkan tiada masalah serius, Novan langsung bergabung dalam sesi latihan Madura United mulai Senin (7/3) lalu.
Laga pekan ke-30 BRI Liga 1 2021/2022 yang mempertemukan Madura United dengan Barito Putera digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Rabu (9/3) besok.