Samarinda (ANTARA Kaltim) - Apakah anda sedang berencana untuk berlibur dan cari tiket pesawat terbang yang promo? Ada cara mudah untuk membeli tiket pesawat, yaitu dengan menggunakan situs pemesanan tiket pesawat online seperti Traveloka.
Di situs ini, banyak maskapai yang bisa anda bandingkan harganya sesuai dengan limit anggaran yang anda miliki atau tentukan. Dengan begitu, anda bisa mengatur anggaran untuk kebutuhan lain seperti akomodasi, oleh-oleh dan wisata kuliner.
Salah satu maskapai yang menyediakan tiket murah, selain Air Asia atau Lion Air adalah Sriwijaya Air. Anda bisa membeli tiket Sriwijaya Air di Traveloka dengan harga yang relatif terjangkau dan jika beruntung anda juga bisa mendapatkan tiket promo.
Berlibur tidak hanya mengurangi stres dan penat, tapi juga kesempatan untuk bisa mencoba kuliner dari tempat wisata yang sedang anda kunjungi. Tetapi, hati-hati anda bisa saja over budget ketika sedang liburan. Maunya liburan agar senang, malah pusing karena boros. Lalu bagaimana agar liburan tetap irit tapi fun?
1. Buat Itinerary
Itinerary ini sangat penting untuk anda yang ingin liburan irit. Anda jadi tahu ke mana anda akan pergi selama liburan. anda juga akan menentukan fokus utama liburan, misalnya anda ingin eksplor kulinernya, maka itinerary yang anda buat pasti akan didominasi oleh tempat-tempat wisata kuliner yang menggoda lidah.
Jika sudah membuat itinerary, anda akan membuat anggaran yang sesuai. Cari informasi selengkap-lengkapnya tentang tempat-tempat yang anda masukkan ke dalam daftar, lalu buat perhitungan kebutuhan selama di sana.
2. Hitung Durasi
Apakah anda akan liburan seminggu penuh, tiga hari atau bahkan satu bulan? Penting sekali menghitung lama durasi perjalanan Anda.
Pertama, ini penting untuk memperhitungkan apa saja yang akan anda bawa dan butuhkan. Kedua, anda jadi perlu menghitung berapa malam akan menginap di hotel, losmen atau penginapan.
Dan yang tidak kalah penting, ini jadi ukuran juga jika anda ingin mengepaskan anggaran dengan lamanya hari berlibur. Perhitungan ini cukup penting, apabila anda berkeinginan mencoba berwisata ke kota besar, seperti Jakarta dan Bandung, yang biasanya kebutuhan di sana lumayan merogoh kantong cukup dalam.
3. Oleh-oleh
Tidak lengkap liburan tanpa oleh-oleh. Untuk mengenang tempat yang anda kunjungi, oleh-oleh khas adalah solusinya. Terlebih jika anda baik hati membawa beberapa untuk orang terdekat saja. Membawa oleh-oleh itu penting, tapi anda juga harus mengatur siapa saja orang paling dekat dan apa yang akan anda bawa.
4. Bawa yang Penting
Ada kalanya kita membawa barang yang tidak penting karena merasa mungkin nanti kita butuh saat liburan. Alhasil, koper jadi super berat, bahkan anda bawa banyak koper. Wah, ini bisa bikin liburan irit anda gagal. Tiket dapat yang murah, tapi bagasi jadi mahal.
Bawa saja yang penting. Persiapkan mulai jauh-jauh hari dengan membuat daftar barang yang penting. Lalu, cek silang lagi seminggu atau tiga hari sebelum berangkat. Anda pasti menemukan beberapa barang yang sebenarnya tidak penting untuk dibawa.
5. Prepare keuangan
Penting sekali untuk mempersiapkan keuangan sebelum, selama dan sesudah liburan. Jangan terlalu excited berlibur, lalu anda menghabiskan semua uang di tabungan. Ketika kembali liburan, anda malah lelah karena tidak ada uang simpanan.
Ya, anda kan tidak pernah tahu jika ada kebutuhan mendadak. Persiapkan dengan bijak, yang artinya anda harus tetap meninggalkan beberapa nominal di tabungan untuk kebutuhan setelah liburan. Bahkan sebelum liburan pun, anda biasanya akan beli ini itu untuk liburan.
Dan jangan lupa juga untuk mempersiapkan anggaran kebutuhan tidak terduga selama liburan. Anda tidak pernah tahu kejutan apa yang terjadi selama liburan bukan? (Adv/*)
Tips Menikmati Liburan Irit Tapi Menyenangkan
Senin, 12 Oktober 2015 12:38 WIB