Tanjung Redeb (ANTARA Kaltim) - Seorang siswi SMPN 15 Tanjung Redeb, Kabupaten Berau, Kalimantan Timur, terpaksa menjalani Ujian Nasional di rumahnya karena menderita penyakit jantung, sehingga tim pengawas juga datang ke rumahnya.
"Siswi kami yang mengikuti UN di rumah itu bernama Miftahul Fitriyah Zakariyah, jadi pengawas dan panitia yang datang ke rumahnya. Kasihan dia, jantungnya bocor sehingga mendapat perawatan di rumah. Kami berdoa semoga cepat sembuh," kata Kepala SMPN 15 Kesuma Isnandar di Tanjung Redeb, Berau, Senin.
Menurutnya, Fitriyah sudah merasakan penyakit itu sejak beberapa bulan lalu, bahkan saat ujian sekolah dia juga sudah melakukannya di rumah karena kondisi tubuhnya yang tidak memungkinkan hadir di sekolah.
Ditanya tentang jumlah peserta UN di sekolah yang dipimpinnya itu, Kesuma mengatakan jumlah peserta UN dari SMPN 15 Berau yang telah terdaftar sebanyak 121 orang, terdiri dari 64 siswa dan 57 siswa.
Namun, dari jumlah itu, terdapat satu siswa yang tidak mengikuti UN karena diajak orang tuanya mencari pekerjaan di Batu Putih, sekitar dua jam perjalanan dari Tanjung Redeb, sehingga jumlah peserta UN di SMPN 15 Berau sebanyak 120 siswa.
Secara keseluruhan, katanya, pelaksanaan UN di sekolah yang dipimpinnya itu berjalan lancar karena tidak ada soal yang tertukar atau rusak.
Dia berharap hingga pelaksanaan UN tiga hari ke depan tetap berjalan sesuai yang diharapkan.
"Kami berharap semua peserta yang mengikuti UN dapat lulus 100 persen, apalagi sebelumnya kami juga telah menggelar uji coba dan mengintensifkan pelajaran yang di UN-kan melalui bimbingan khusus," tambahnya.
Sementara itu, pelaksanaan UN di sejumlah SMP lain di Tanjung Redep berdasarkan pantauan juga berjalan aman dan lancar, seperti di SMPN 34 Berau yang diikuti 90 peserta yang terdiri 43 siswa dan 47 siswi. Di sekolah ini, peserta yang telah terdaftar hadir semua.
Kemudian UN di SMP Al-Ihsan Tanjung Redeb juga berjalan sesuai dengan yang diinginkan kepala sekolahnya, Muhammad Abdil, yakni dari 43 peserta yang terdaftar, semuanya bisa hadir dan mengikuti UN dengan tenang dan lancar, sehingga diharapkan peserta yang terdiri 25 siswa dan 17 siswi tersebut bisa lulus 100 persen.
Kepala Bidang Pendidikan Dasar Dinas Pendidikan Kabupaten Berau, Suprapto, mengatakan secara umum pelaksanaan UN berjalan aman mulai dari pendistribusian soal hingga pelaksanaannya.
Jumlah peserta UN SMP/MTs di Berau yang telah terdaftar sebanyak 3.400 siswa/siswi. (*)