Samarinda (ANTARA) - Bupati Mahakam Ulu (Mahulu) Angela Idang Belawan memprioritaskan pembangunan akses jalan agar bisa menghubungkan semua wilayah itu, terutama kampung terpencil, guna mendukung kemajuan daerah setempat.
“Program utama kita adalah percepatan pembangunan infrastruktur, karena ini adalah kebutuhan dasar. Jalan harus bisa sampai ke kampung-kampung terpencil, bukan hanya di pusat-pusat tertentu saja yang bisa menikmati,” katanya di Samarinda, Kalimantan Timur, Selasa.
Ia mengatakan hal itu setelah bersama Wakil Bupati Mahulu Suhuk dilantik sebagai kepala daerah setempat untuk lima tahun ke depan oleh Gubernur Kaltim Rudy Mas’ud di Pendopo Lamin Etam Kantor Gubernur Kaltim di Samarinda.
Pembangunan infrastruktur jalan menjadi prioritas utama, katanya, pasalnya jalan penghubung antar-kecamatan di Mahulu masih minim.
Ia menjelaskan kondisi jalan tersebut perlu ditingkatkan agar konektivitas dari satu kecamatan ke kecamatan lainnya hingga mencapai kabupaten bisa lebih nyaman dan tidak hanya bergantung jalur sungai.
Ia menyebut pembangunan infrastruktur menjadi fokus utama 100 hari kerja pertama sebagai kepala daerah setempat.
Pihaknya akan menggenjot pembangunan, terutama jalan penghubung antar-kecamatan dan akses menuju kampung-kampung terpencil..
Salah satu target awal, katanya, membuka akses jalan darat yang menghubungkan seluruh kecamatan hingga kabupaten.
Ia menjelaskan selama ini masih banyak wilayah harus dijangkau dengan menyeberangi sungai yang menyulitkan mobilitas masyarakat.
Ia mengakui tidak semua target bisa dicapai dalam waktu singkat. Namun, ia berkomitmen untuk bekerja maksimal selama lima tahun ke depan.
“Kami tidak akan menjanjikan hal yang mustahil, tapi kami akan berusaha sekuat tenaga agar hasil kerja kami nyata dan maksimal dalam lima tahun ke depan,” katanya.
Pada kesempatan itu, Angela menyampaikan terima kasih kepada seluruh masyarakat Mahakam Ulu yang telah memberikan dukungan selama proses pencalonan hingga pelantikan sebagai kepala daerah setempat.
“Terima kasih kepada seluruh masyarakat Mahakam Ulu yang telah mendukung kami. Tanpa dukungan dari masyarakat, kami tidak akan bisa berdiri di sini hari ini,” kata dia.
