Solo (ANTARA) - Persis Solo tidak ingin kehilangan poin dan tetap fokus tampil menyerang menghadapi tim tamu Persib Bandung dalam pertandingan Liga 1 Indonesia musim 2023/2024 di Stadion Manahan Solo, Jawa Tengah, pada Selasa (8/8), malam.
"Kami akan menghadapi tim bagus Persib Bandung dengan pelatih kepala baru. Saya tahu pelatih Persib Bojan Hodak dari kepala pelatih di Malaysia, bagus," kata Pelatih Persis Solo Leonardo Medina dalam Konferensi Pers di Stadion Manahan Solo, Senin petang.
Menurut Medina, Bojan Hodak pelatih yang suka pertahanan yang bagus dan keras.
Menyinggung soal tiga pemain Persis yang dipanggil Timnas PSSI, yakni Ramadhan Sananta, Irfan Jauhari, dan Kanu, Medina mengatakan saat melawan Persib kemungkinan mereka bisa diturunkan.
"Saya berharap mereka bisa menunjukkan di Timnas bagaimana mereka performa. Saya mau mereka menjadi top player," katanya.
Sementara itu, pemain belakang Persis Sutanto Tan mengatakan semua pemain sudah siap melawan Persib.
"Persib tim bagus, tetapi pemain Persis lebih fokus di tim sendiri. Pemain sudah mempersiapkan sebelumnya. Tim bermain seri melawan Dewa United, pertandingan sebelumnya. Hal itu merupakan hasil yang bagus untuk modal menghadapi Persib," katanya.