Samarinda (ANTARA) - Dirjen Pembangunan dan Pemberdayaan Masyarakat Desa Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (PPMD Kemendes PDTT) RI melakukan monitoring dan evaluasi ke Kabupaten Berau yakni Kampung Tembudan, Kecamatan Batu Putih dan Kampung Teluk Semanting, Kecamatan Derawan.
Tim pusat ke Berau dalam rangka meninjau pemanfaatan dana bantuan pembangunan sarana pendukung desa wisata yang dikucurkan untuk dua desa tersebut.
”Kita ingin cek Bantuan Fasilitas Desa Wisata dalam bentuk dana pembangunan sarana pendukung desa wisata dimaksud,” kata Ketua Tim Pusat, Winda Oktapisty, Jumat (22/11)
Kunjungan ini, aku dia, merupakan yang kedua setelah sebelumnya monitoring pertama pada saat penunjukan lahan. Kunjungan kali ini untuk melihat progresnya.
Kampung Tembudan Kecamatan Batu Putih, misalnya mendapatkan bantuan Dana pada tahun 2018 untuk pembangunan Homestay, penerangan jalan umum, dan jalan lingkungan wisata dengan total bantuan yang diberikan sebesar Rp510 juta.
Hasil kunjungan menunjukan untuk pembangunan homestay sudah mencapai 100 persen. Homestaynya sudah jadi dengan baik dan bagus, hanya saja fasilitas listrik belum masuk ke bangunan yang telah dibangun.
Hal tersebut menjadi kendala yang dihadapi di lapangan. “Percumakan homestay dan jalannya sudah bagus tapi tidak ada listrik,” ungkapnya.
Setelah dari Kampung Tembudan agenda monitoring dilanjutkan ke Teluk Semanting Kecamatan Derawan yang mendapatkan bantuan dana pada tahun 2019. Dana tersebut dialokasikan untuk pembangunan Gazebo, pembangunan toilet, dan kelengkapannya.
Termasuk untuk Pembangunan Jalan lingkungan wisata. yang berjumlah sebesar Rp470 juta. Progresnya hingga saat ini sudah mencapai 80% persen.
Rombongan dari Dirjen PPMD dan DPMPD Kaltim setibanya di Berau langsung menuju kantor Dinas Pemberdayaan Masyarakat Kampung (DPMK) Kabupaten Berau untuk berkoordinasi dengan Kepala DPMK.
Setelah itu rombongan bergerak menuju Desa Tembudan yang berjarak sekitar 171 Km dari Tanjung Redeb. Perjalanan ditempuh dalam waktu kurang lebih 7 jam melalui jalan darat menuju Kecamatan Batu Putih.
Kepala Seksi Pembangunan Kawasan Perdesaan DPMPD Kaltim, Esthi Susila Rini mengungkapkan, DPMPD sifatnya menfasilitasi dengan bantuan DPMK Kabupaten Berau. “Kita melaksanakan pendampingan Dirjen PPMD untuk melakukan monitoring dan evaluasi di Kabupaten Berau dan kami berharap ini akan memberikan manfaat bagi masyarakat Kampung Tembudan maupun Teluk Semanting,” katanya.
Dia berpesan agar bantuan yang diberikan harus dijaga dan dimanfaatkan sebaik mungkin karena bantuan yang diberikan lokasinya dekat dengan objek wisata yang ada diKabupaten Berau.
Disisi lain, dia menyebut tujuan pemberian bantuan untuk meningkatkan APBDes, karena fasilitas yang sudah dibangun dikelola dan dimanfaatkan sepenuhnya oleh masyarakat Kampung. Diharapkan agar fasilitas tersebut berguna untuk masyarakat dan juga bagi para wisatawan yang berkunjung ke dua lokasi tersebut.