Samarinda, (Antaranews Kaltim) - Dewan Pimpinan Wilayah ( DPW) Garda Pemuda NasDem (GP NasDem) Kalimantan Timur menyatakan kesiapannya untuk memenangkan dua agenda besar demokrasi nasional di tahun 2019 yakni Pemilu Legislatif dan Pemilu Presiden.
Ketua DPW GP NasDem, Kaltim, Celni Pita Sari mengatakan, garda pemuda NasDem di Kaltim telah merapatkan barisan untuk menggalang kekuatan masaa demi mendongkrak perolehan suara partai dalam merebut kursi parlemen baik tingkat Kab/ Kota, Provinsi maupun DPR RI.
Selain itu, lanjut Celni, Garda NasDem Kaltim juga berkomitmen untuk merebut simpati masyarakat untuk pendulangan suara pasangan calon Presiden Joko Widodo- Ma'ruf Amin pada Pemilu Presiden 2019 mendatang.
"Komitemen kami akan menjalankan lima poin resolusi sebagai hasil dari Rapat Pimpinan Nasional GP NasDem 2019 yang telah disepakati oleh seluruh Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) GP NasDem se-Indonesia," kata Celni dihubungi dari Samarinda, Senin.
Kegiatan Rapimnas GP NasDem 2019 ini digelar di Mercure Convention Center Ancol Jakarta pada 12-13 Januari 2019 dan diikuti oleh 32 Perwakilan DPW GP NasDem Se Indonesia.
Dia membeberkan, Kelima poin resolusi ini membahas tujuan bersama GP NasDem di tahun 2019, khususnya dalam menyambut dan memenangkan Pemilu 2019 pada 17 April 2019 mendatang.
"Poin pertama dari lima poin resolusi adalah terkait dukungan penuh dan kesiapan sayap kepemudaan Partai NasDem ini untuk bergerak dalam memenangkan pasangan 01 Jokowi – Amin," bebernya.
Pada poin kedua, GP Nasdem berkomitmen untuk mengkonsolidasikan gerakan untuk mendorong pemuda untuk mengambil melawan golput serta mengambil peran aktif pada pemenangan Partai NasDem menuju tiga besar pada Pileg 2019.
"Derasnya arus informasi yang dipenuhi oleh penyebaran hoax juga menjadi salah satu perhatian GP NasDem sebagaimana tercakup pada poin ketiga resolusi ini," imbuh Celni.
Celni membeberkan poin ke-empat dan kelima yakni GP NasDem mengajak baik pemerintah dan masyarakat untuk menjaga demokrasi yang sehat serta ketegakan penindakan hukum terhadap oknum yang berusaha untuk merusak keutuhan bangsa Indonesia.
"Pada dua poin terakhir resolusi ini GP NasDem mengajak para kadernya untuk bergerak bersama dalam menumbuhkan kreativitas dan inovasi serta mengambil bagian dalam usaha untuk membangun bangsa," jelasnya.
Pada saat Rapumnas, Sekretaris Jenderal DPP GP NasDem, Moh. Haerul Amri, sempat menekankan bahwa mengingat kurang lebih 55 persen dari seluruh DPT adalah pemilih milenial, maka pada Rapimnas ini GP NasDem fokus pada pemanfaatan potensi kader dan strategi-strategi dalam menggarap suara milenial dengan memaksimalkan kekuatan yang ada.
"Sebagaimana amanat Kongres, GP NasDem Kaltim akan berupaya memberikan 30% suara dari suara yang akan diperoleh Partai NasDem secara nasional menuju tiga besar,” ujarnya.