Berau (ANTARA) - Menindaklanjuti laporan Kepala Kampung Tunggal Bumi, Kecamatan Talisayan, Mugiono atas kualitas pengaspalan jalan di kampungnya yang mengecewakan, Bupati Kabupaten Berau, Sri Juniarsih Mas langsung memerintahkan DPUPR turun ke lapangan.
Rasa kekecawaan itu disampaikan Kepala Kampung Tunggal Bumi, Mugiono pada saat Musrenbang Kecamatan Talisayan.
Rasa kecewa yang disampaikan Mugiono ini sangat beralasan, mengingat proyek yang menelan biaya APBD Berau sebesar Rp6 miliar tersebut, baru usia satu tahun tapi sudah seperti dicakar-cakar ayam.
"Kami meminta kepada pihak kontraktor yang mengerjakan pengaspalan jalan kampung ini bertanggungjawab. Bupati bisa melihat langsung ke lapangan, pak Kalpolsek selaku penegak hukum pun juga bisa meninjau bersama-sama di lapangan, agar bisa melihat langsung," ungkapnya penuh rasa kecewa.
Menanggapi keluhan itu, Bupati Kabupaten Berau, Sri Juniarsih Mas meminta DPUPR meningkatkan pengawasan di lapangan agar kualitas pengerjaan pengasapalan yang menyerap APBD murni tahun anggaran 2022 itu kualitasnya terjamin.
"Untuk mengantisipasi kualitas pekerjaan di lapangan, saya minta DPUPR meningkatkan pengawasan di lapangan sehingga pihak kontraktor ketika melaksanakan pekerjaan sesuai spesifikasi, apa yang tertuang dalam kontrak kerja," tegasnya.
Dikatakan Sri Juniarsih, hal ini agar tidak terjadi pemborosan anggaran, jika kualitas pekerjaan tidak sesuai spekfikasi, maka tidak akan bertahan lama, dan jika dilakukan perbaikan dipastikan akan kembali menyerap anggaran tidak sedikit.
Sementara masih banyak kebutuhan masyarakat yang harus dipenuhi, selain infrastruktur jalan, katanya.
Dikesempatan yang sama, Sekretaris DPUPR Kabupaten Berau, Ismianto dihadapan bupati menjelaskan, bahwa proyek pengaspalan di Kampung Tunggal Bumi tersebut masih dalam pemeliharaan.
"Proyek pengaspalan di Kampung Tunggal Bumi itu sampai saat ini masih dalam pemeliharaan artinya pekerjaan pengaspalan tersebut masih tanggung jawab kontraktor, dan secepatnya akan kami perintahkan pihak kontraktor untuk melakukan perbaikan," terangnya singkat. (Oz)
Kepala kampung lapor bupati, proyek jalan Rp6 miliar seperti dicakar ayam
Selasa, 28 Februari 2023 18:21 WIB
Untuk mengantisipasi kualitas pekerjaan di lapangan, saya minta DPUPR meningkatkan pengawasan di lapangan sehingga pihak kontraktor ketika melaksanakan pekerjaan sesuai spesifikasi, apa yang tertuang dalam kontrak kerja,