Samarinda (ANTARA) - Pelatih Persib Bandung Robert Rene Alberts mengincar kemenangan saat menghadapi tuan rumah Borneo FC pada lanjutan kompetisi Liga 1 2022 di Stadion Segiri Samarinda, Kalimantan Timur, Minggu (7/8).
Robert mengatakan skuad Maung Bandung belum mendapatkan hasil kemenangan dari dua laga yang dilakoni dan terpuruk di peringkat bawah klasemen dengan hasil satu poin, sehingga para pemainnya harus dipaksakan tampil lebih baik demi mendapatkan hasil kemenangan di laga berikutnya.
"Kami baru saja memulai musim yang baru dan kami belum mengumpulkan poin penuh yang kami inginkan. Ini adalah laga yang penting bagi kami untuk bisa mendapatkan kembali tiga poin dari Samarinda,"kata Robert di Samarinda, Sabtu.
Pelatih berkebangsaan Belanda itu mengakui tidak mudah bagi skuadnya untuk mendapatkan kemenangan di Samarinda, mengingat Borneo FC juga dalam kondisi krisis poin usai kalah pada laga terakhir menghadapi Barito Putra dengan skor 1-3.
Robert memastikan Borneo FC akan tampil dengan kekuatan terbaiknya dan punya tekad besar untuk mengamankan poin di laga kandang.
"Pertandingan bakal menarik, karena kedua tim akan berusaha mendapatkan hasil terbaik yakni kemenangan," kata Robert.
Pada lawatannya ke Samarinda, Persib membawa serta 22 pemain, termasuk di antaranya penjaga gawang Teja Paku alam dan Made Wirawan yang telah pulih dari cedera panjang.
"Kami bersyukur saat ini sudah ada tiga penjaga gawang yang siap tampil, dan tentunya ini menjadi modal besar bagi kami untuk mewujudkan target poin di Samarinda," kata Robert.
Pada pertandingan nanti, Persib sudah bisa memainkan pemain anyar, Muhammad Reza Kusuma untuk memperkuat lini tengah Maung Bandung.
Sementara itu, Gelandang Persib Bandung Marc Anthony Klok mengaku bersama rekan- rekan dalam tim akan berjuang keras untuk mewujudkan hasil kemenangan.
"Besok pertandingan berat, yang pasti Borneo tim yang bagus dan mereka juga selalu banyak suporter dukung, tapi kita berusaha untuk membawa pulang tiga poin," katanya.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Pelatih Persib Bandung incar kemenangan saat hadapi Borneo FC
Pelatih Persib Bandung incar kemenangan hadapi Borneo FC
Minggu, 7 Agustus 2022 4:26 WIB
Kami baru saja memulai musim yang baru dan kami belum mengumpulkan poin penuh yang kami inginkan. Ini adalah laga yang penting bagi kami untuk bisa mendapatkan kembali tiga poin dari Samarinda