Samarinda (ANTARA News Kaltim) - Ketua Umum DPP PPP Suryadharma Ali melakukan penanaman pohon sebagai salah satu rangkaian Musyawarah Kerja Wilayah (Mukerwil) I PPP Kalimantan Timur di Pondok Pesantren Al Mujahidin, Rapak Dalam, Samarinda Seberang, Jumat (27/4). Mukerwil I PPP Kaltim yang berlangsung 27 hingga 29 April 2012 telah merumuskan berbagai program berbasis umat serta menyusun strategi mengadapi Pemilu 2014. (ANTARA/Amirullah)