Samarinda (ANTARA) - Anggota DPRD Provinsi Kalimantan Timur Sutomo Jabir mengharapkan pemerintah setempat membangun infrastruktur perhubungan darat, laut, udara serta telekomunikasi sebagai upaya meningkatkan potensi pariwisata di daerah.
Menurut Sutomo Jabir, sejumlah objek wisata alam yang ada di Kaltim tidak kalah menariknya dengan objek wisata terkenal di Nusantara, salah satunya objek wisata di Kabupaten Berau.
“Pembangunan infrastruktur sangat penting disegerakan untuk mendukung sektor pariwisata Berau,” kata Sutomo Jabir.
Anggota DPRD Kaltim dari Fraksi Partai Kesatuan Bangsa itu mengatakan jalan darat menuju destinasi wisata perlu dibuat bagus dan dirancang dengan biaya yang murah sehingga terjangkau oleh masyarakat.
“Perlu didesain agar biaya transportasi ke Berau bisa lebih murah daripada ke Bali,” kata Sutomo Jabir.
Selain itu, kata Sutomo Jabir pembangunan jaringan telekomunikasi di daerah tujuan wisata tak kalah pentingnya untuk diwujudkan, mengingat saat ini zaman semakin modern dan kebutuhan internet sudah menjadi kebutuhan prioritas.
“Saat reses pelaku usaha pariwisata dan masyarakat yang tinggal di kawasan wisata mengeluhkan jaringan telekomunikasi di Berau masih belum begitu bagus, bahkan kurang lancar,” ungkapnya.
Menurut Sutomo, ada sebagian tower yang sudah berdiri, namun sayangnya tidak berfungsi.
Dia memberi contoh seperti di Biduk-Biduk. Meski objek wisatanya sangat menarik, namun banyak warga atau wisatawan mengeluhkan sulitnya mendapat jaringan.
" Sebenarnya kondisi Ini juga berlaku di beberapa lokasi wisata lainnya di Berau," tegasnya.
DPRD Kaltim harapkan pemerintah perbaiki infrastuktur tempat wisata
Selasa, 22 Desember 2020 16:20 WIB
Pembangunan infrastruktur sangat penting disegerakan untuk mendukung sektor pariwisata Berau