Tanjung Redeb (ANTARA Kaltim) - Menteri Perhubungan (Menhub) EE Mangindaan bakal menghadiri acara "grand opening" Bandara Kalimarau yang akan dilaksanakan dalam waktu dekat.
Usai melakukan penandatanganan kesepakatan dengan Dirjen Perhubungan Udara tentang penyelenggaraan bandara Kalimarau, Bupati Berau Drs H Makmur HAPK MM di ruang kedatangan VIP Bandara Kalimarau, Senin (26/11), menyebutkan bandara siap dioperasikan dan "grand opening" akan dihadiri Menhub.
"jika tidak ada halangan, minggu ini terminal ini akan dilakukan uji coba, mengingat terminal lama yang dioperasikan sekarang sudah tidak layak lagi. Sering kali calon penumpang berdesakan di ruang tunggu, dan tidak kebagian tempat," kata Makmur.
Ia mengatakan, terminal baru sudah layak dioperasikan dan sambil berjalan akan dilihat apa saja kekurangannya. "Nanti setelah itu kita sempurnakan kekurangan-kekurangan itu," kata Makmur.
Disinggung soal terminal lama, digunakan untuk apa setelah terminal baru diopersikan, Makmur berharap pihak bandara lebih proaktif untuk melakukan pemanfaatan terminal itu.
Dia minta pihak bandara atau kepala bandara harus proaktif, karena terminal ini domainnya pihak bandara, dan Pemkab Berau sudah cukup membatu peningkatan bandara ini.
"Cukup memberikan perhatian terhadap bandara. Karena ini juga permintaan Dirjen Perhubungan Udara," kata Makmur.
Sehubungan dengan penandatanganan kesepakatan dengan Dirjen Perhubungan Udara, Makmur juga melaporkan gagalnya pelaksanaan proyek "overlay runway" Bandara Kalimarau kepada Dirjen.
Menurut Makmur, gagalnya pelaksanaan proyek tersebut karena kelalaian pihak bandara dalam pemanfaatan dana dari APBN sebesar Rp16 miliar.
"Sayang dana sebesar itu disia-siakan begitu saja, tidak bisa memanfaatkan dengan baik," katanya. (*)
Menhub Bakal Hadiri Grand Opening Bandara Kalimarau
Selasa, 27 November 2012 0:50 WIB