Penajam (ANTARA) - Sekolah Menengah Pertama atau SMP sederajat di Kabupaten Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, masih kekurangan sarana atau belum memiliki fasilitas untuk melaksanakan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) menumpang di sekolah lain.
"Ada tujuh SMP yang masih kekurangan sarana untuk melaksanakan UNBK," jelas Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga atau Disdikpora Kabupaten Penajam Paser Utara Marjani ketika dihubungi, Minggu
Namun, Disdikpora Kabupaten Penajam Paser Utara menginginkan 41 SMP/MTs di daerah itu bisa melaksanakan UNBK yang akan digelar pada 22-25 April 2019.
Belum semua SMP/MTs di Kabupaten Penajam Paser Utara bisa melaksanakan UNBK karena selain komputer, sarana lainnya termasuk jaringan internet belum tersedia di tujuh SMP/MTs.
"Untuk itu kami melakukan koordinasi dan komunikasi agar tujuh SMP/MTs yang tidak bisa melaksanakan UNBK di sekolah masing-masing, melaksanakannya menumpang di sekolah lain," katanya.
"Jadi pada tahun ini (2019) ada tujuh SMP/MTs menumpang di sekolah lain yang memiliki komputer dan jaringan internet untuk melaksanakan UNBK," ujar Marjani.
Sejumlah SMP/MTs yang kekurangan atau belum memiliki fasilitas tersebut menumpang melaksanakan UNBK di SMA/SMK/MAN, karena sudah selesai melaksanakan UNBK.
Ada satu SMP yang melaksanakan UNBK menumpang di SMP lainnya, lanjut Marjani, tidak menjadi masalah karena pelaksanaan ujian nasional komputerisasi tersebut menggunakan sistem sesi.
"UNBK dilaksanakan dibagi beberapa sesi tergantung jumlah peserta, jadi komputer bisa digunakan peserta dari sekolah lain yang menumpang di SMP itu," ucapnya.
Disdikpora Kabupaten Penajam Paser Utara juga melakukan koordinasi dengan PLN Unit Petung dan mengirimkan jadwal pelaksanaan UNBK, agar pada saat UNBK yang diikuti 2.923 pelajar SMP/MTs tersebut tidak dilakukan pemadaman listrik.
41 SMP/MTs sederajat di Kabupaten Penajam Paser Utara telah melakukan persiapan dengan simulasi UNBK, serta memaksimalkan pembelajaran melalui latihan soal untuk meningkatkan kemampuan murid dalam mengerjakan soal-soal ujian.
SMP Penajam kekurangan sarana numpang UNBK
Minggu, 21 April 2019 12:10 WIB
Ada tujuh SMP yang masih kekurangan sarana untuk melaksanakan UNBK