Tana Paser (ANTARA Kaltim) - PT Kideco Jaya Agung menggelar berbagai lomba dalam kegiatan Semarak Pekan Ramadhan, sebagai upaya pembinaan dan penempaan mental kepada generasi muda yang ada di Kabupaten Paser.
Asistant Manager CSR Kideco H.M Luqman Hakim, Semarak Pekan Ramadhan 2015 itu merupakan salah satu acara yang memberikan warna dalam mendidik anak-anak secara non-formal.
Semarak Pekan Ramadhan kata Luqman Hakim merupakan kegiatan positif, edukatif dan tentunya menyenangkan tanpa harus memberikan beban kepada anak dan remaja.
"Kegiatan lomba semarak pekan Ramadhan tahun ini (2015) telah memasuki tahun ke lima, sejak dimulai pada 2011," katanya.
"Kami yakin, Semarak Pekan Ramadhan ini merupakan salah satu kegiatan alternatif yang bisa mengawal dan mendukung orang tua serta pemerintah melalui sekolah, untuk mendidik generasi muda guna memiliki kemampuan dalam bidang Iman dan Taqwa (Imtaq) dan Iptek yang seimbang," kata Luqman, saat pembukaan Semarak Pekan Ramadhan 2015.
Tahun ini (2015) tambah Luqman, jumlah yang ikut ambil bagian lomba terus bertambah.
Hal itu terlihat dari jumlah peserta yang mendaftar yang mencapai 592 orang peserta, mulai dari jenjang SD/MI, SMP/MTS dan SMA/MA se-Kabupaten Paser.
Waktu pelaksanaan sendiri dilaksanakan dari 13 Juni sampai 5 Juli 2015.
Adapun cabang lomba yang dilaksanakan pada kegiatan Semarak Pekan Ramadhan 2015 yakni, sebanyak 10 jenis lomba yang dikelompokan pada beberapa kategori peserta jenjang sekolah seperti SD,SMP dan SMA.
Untuk lomba yang diikuti peserta dari jenjang SD, SMP dan SMA antara lain, Tilawah Al-Quran, Tartil Al-Quran, Tahfidz Al-Quran, Kultum Bahasa Inggris, dan Kultum Bahasa Indonesia.
Sementara, untuk jenis lomba dengan peserta dari jenjang SD dan SMP antara lain, Syair Habsy, Adzan dan Busana Muslim.
Sedangkan jenis lomba untuk kategori SMP dan SMA antara lain Nasyid Accapela dan cerdas cermat agama.
Menurut Luqman, Pekan Ramadhan tersebut bertujuan antara lain, pertama mengisi kegiatan anak-anak usia SD/MI, SMP/MTS dan SMA/MA selama bulan suci Ramadhan dengan berbagai kegiatan lomba yang positif, kreatif dan edukatif.
Kedua, menjadikan anak-anak sebagai generasi muda yang berwawasan keilmuan dan keagamaan.
Ketiga, melahirkan anak-anak yang berprestasi dalam bidang ilmu agama
Adapun manfaat dari kegiatan Pekan Ramadhan 2015 yakni, anak-anak mendapatkan pendidikan dan wawasan yang luas tentang hal-hal berkaitan dengan moral dan akhlak serta menanamkan nilai-nilai sosial kemanusian dan spiritual sejak usia dini.
"Masa kanak-kanak dan remaja adalah waktu yang sangat penting dalam membangun karakter seseorang. Karena pentingnya periode tersebut, maka siapapun yang terlibat dalam pembangunan karakter anak, termasuk orang tua, guru, masyarakat harus memastikan bahwa mereka berada dalam lingkungan dan suasana yang kondusif serta edukatif," ujarnya.
Dalam konteks saat ini lanjut Luqman, lingkungan yang kondusif bagi pengembangan kepribadian dan kemampuan anak meliputi kondisi di rumah, lingkungan serta pendidikan formal dan non-formal yang diperoleh oleh para remaja.
"Berbicara pendidikan non-formal, ada waktu yang sangat baik untuk memberikan pemahaman dan penempaan kepada anak dan remaja, yaitu saat bulan Ramadhan tiba. Sebagaimana kita ketahui bersama, bahwa Ramadhan adalah bulan yang penuh dengan keagungan," ungkap Luqman.
"Kita dapat melihat ke sejarah dahulu, bahwa Nabi Muhammad memberi kabar gembira kepada sahabat-sahabat beliau dengan datangnya bulan Ramadhan ini," katanya.
Sementara, Manajer CSR Kideco Suryanto, dalam sambutannya saat pembagian hadiah dan pengumuman pemenang lomba mengatakan, Kideco melalui kegiatan "Corporate Social Responsibility" akan terus dan selalu mendukung secara penuh kegiatan Semarak Pekan Ramadhan tersebut.
"Kami sadar bahwa dengan kegiatan seperti ini akan muncul banyak generasi muda islam yang memiliki semangat dan talenta dalam menyebarkan siar agama di masa yang akan datang," ungkap Suryanto
"Atas nama manajemen, kami memberikan apresiasi yang tinggi akan hal ini, karena antusias peserta tahun ini semakin tinggi, ada kenaikan jumlah peserta hingga 100 persen dari tahun lalu. Hal ini menggambarkan bahwa masih banyak generasi muda kita yang memiliki kemauan dan kecintaan terhadap ilmu agama," kata Suriyanto.
Suriyanto menambahkan, manajemen juga mengucapkan terima kasih dan memberikan apresiasi yang tinggi kepada semua pihak, baik kepada panitia penyelenggara, tim juri, peserta lomba, orang tua, guru pendamping dan masyarakat di Paser pada umumnya yang dengan sepenuh hati meluangkan waktu dalam berpartisipasi dan mensukseskan kegiatan Semarak Pekan Ramadhan tersebut.
"Karena kami sadar, tanpa partisipasi dari para peserta dan berbagai pihak acara ini tidak akan berjalan dengan sukses dan lancar. Pada akhirnya, Semarak Pekan Ramadhan ini akan memberikan kesan dan nuansa tersendiri bagi para generasi muda di Kabupaten Paser dalam mengisi dan memanfaatkan waktunya selama bulan Ramadhan dengan berbagai kegiatan yang baik, positif dan bermanfaat," ujarnya.
"Semoga kegiatan ini menjadi wadah yang mampu mengakomodir ratusan generasi Islam yang berprestasi dan menjadi bekal kebaikan bagi mereka dikemudian hari," ungkap Suryanto.
Adapun Juara Pertama dari masing-masing jenis lomba pada Semarak Pekan Ramadhan 2015 itu yakni, Dhea Sabila, Juara I Tartil Al-Quran dan Juara I Tilawah Alquran, Ahmad Yasin sebagai juara Tahfidz Al-Quran, Muchlis Wahyu juara Kultum Bahasan Inggris, Mayang Aulia Rahma, juara Kultum Bahasa Indonesia, Khairul Azmi, juara Adzan, TPA Ar-Rahim Busi Putri sebagai juara Habsy, Group Accapela SMPN 1 Batu Sopang sebagai juara Nasyid Accapela, Aulia Putri juara busana muslim dan juara cerdas cermat agama diraih oleh Angga, Halimah dan Taufiq. (* )