Samarinda (ANTARA) - Bank Mega Syariah terus memacu perencanaan ibadah haji bagi generasi muda sebagai upaya strategis dalam menghadapi tantangan masa tunggu keberangkatan yang kian panjang.
"Kami melihat kesadaran untuk mempersiapkan ibadah haji sejak dini tumbuh sangat pesat, hingga akhir 2025 pertumbuhan jumlah akuisisi nasabah dari kelompok Gen Z tumbuh 39,1 persen secara tahunan," kata Direktur Bisnis Bank Mega Syariah Rasmoro Pramono Aji atau yang akrab disapa Oney di Samarinda, Jumat..
Pihaknya menilai persiapan haji sejak usia dini menjadi langkah krusial agar nasabah dapat menunaikan ibadah fisik tersebut dalam kondisi tubuh yang masih prima.
Oney memaparkan data internal yang menunjukkan bahwa kelompok milenial kini mendominasi porsi pertumbuhan akuisisi terbesar hingga mencapai angka 43 persen.
"Minat tinggi dari kalangan usia produktif tersebut diakomodasi perusahaan melalui inovasi kemudahan pembukaan Tabungan Haji iB secara daring lewat aplikasi M-Syariah," katanya.
Produk tabungan ini menggunakan akad Mudharabah Mutlaqah dan telah terintegrasi langsung dengan Sistem Komputerisasi Haji Terpadu atau SISKOHAT untuk kepastian porsi.
Strategi digitalisasi layanan haji ini terbukti berhasil mendorong kinerja volume tabungan perusahaan yang mencatatkan kenaikan lebih dari 8,05 persen secara tahunan.
Selain kemudahan akses, bank syariah ini juga berupaya menjaga loyalitas nasabah dengan memberikan apresiasi rutin melalui program undian Poin Haji Berkah.
Pemilihan acak tahap ketiga baru saja dilakukan untuk menentukan 20 nasabah pemenang yang berhak membawa pulang beragam hadiah mulai dari gawai hingga sepeda motor.
Lima nasabah yang paling beruntung dalam pengundian tersebut berhasil memenangkan hadiah utama berupa paket voucer umrah dengan nilai masing-masing Rp29,2 juta.
Program apresiasi bagi penabung haji ini masih akan terus berlanjut hingga 31 Maret 2026 untuk memberikan kesempatan menang pada pemilihan acak tahap keempat.
Masyarakat dapat mengecek daftar nama pemenang program secara transparan melalui akun media sosial resmi maupun laman perbankan syariah tersebut.
"Pengelolaan dana haji yang optimal diharapkan dapat terus meningkatkan kepercayaan masyarakat dalam merencanakan ibadah ke Tanah Suci bersama perbankan syariah," demikian Oney.
