Tanjung Redeb (ANTARA Kaltim) - Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Berau, Provinsi Kaltim menargetkan tingkat kelulusan Ujian Nasional (UN) jenjang SMA/MA/SMK mencapai 100 persen karena dari hasil pantauan selama ini para peserta lancar mengerjakan soal.
"Selain pelaksanaan UN yang lancar, para siswa sebelum menghadapi UN juga sudah diberi pembekalan oleh sekolah masing-masing, seperti try out, bimbingan khusus, persiapan mental, dan berbagai persiapan lainnya," ujar Kepala Dinas Pendidikan Berau Harjoko di Tanjung Redeb, Rabu.
Menurut dia, target kelulusan 100 persen tersebut bukan merupakan hal yang muluk-muluk karena tingkat kelulusan pada tahun sebelumnya sudah mencapai 99 persen, sehingga peningkatkan target yang hanya tinggal 1 persen bukan merupakan hal yang sulit.
Secara umum, katanya, pelaksanaan UN di Berau tahun ini berjalan aman dan lancar. Kesuksesan tersebut berkat dukungan semua pihak, termasuk para orang tua dan masyarakat dalam perannya menjaga keamanan dan ketertiban.
Terkait dengan keamanan dan kerahsiaan soal agar tidak bocor, katanya, pihaknya sudah lama melakukan koordinasi dan bekerjasama dengan kepolisian, baik untuk mengawal soal dari tingkat provinsi ke Dinas Pendidikan Berau, kemudian distribusi ke rayon, bahkan hingga distribusi ke tingkat satuan pendidikan.
Dalam menjaga keamanan soal, kata dia, pihaknya bukan hanya melibatkan kepolisia, tetapi juga melibatkan tim pengawas independen dari perguruan tinggi.
"Bahkan soal yang didistribusiakn ke daerah yang jauh dan sulit dijangkau atau remote area dilakukan lebih dahlu dan sebelum disebarkan ke sekolah naskah soal UN di simpan di Polsek setempat.
Menurut dia, UN jenjang SMA/MA/SMK di Berau diikuti sebanyaj 2.019 peserta. Rinciannya adalah dari SMA/MA sebanyak 1.336 peserta yang terdiri peserta putra sebanyak 618 orang dan peserta putri sebanyak 718 orang.
Kemudian peserta dari SMK diikuti sebanyak 683 siswa, terdiri dari peserta putra sebanyak 391 orang dan peserta putri sebanyak 292 orang.
"Sampai ujian terakhir jenjang SMA dan yang sederajat hari ini tidak ada kendala, jadi kami berharap untuk UN SMP dan yang sederajat pada Mei mendatang juga berjalan aman dan lancar," kata Harjoko. (*)