Jakarta (ANTARA) - Juergen Klopp mengandaikan pemain-pemain lapis kedua Liverpool dengan "Ferrari di garasi" setelah The Reds membuat status gelar juga Liga Premier harus ditentukan pada hari terakhir kompetisi menyusul kemenangan 2-1 di kandang Southampton.
Nathan Redmond membawa tuan rumah unggul pada menit ke-13 sebelum Takumi Minamino dan Joel Matip mencetak gol untuk membuat Liverpool terpaut satu poin dari pemuncak klasemen Manchester City. Padahal dalam laga ini Klopp membuat sembilan perubahan dalam skuadnya.
Klop, yang sudah tanpa duo Mohamed Salah dan Virgil van Dijk akibat cedera, juga mengistirahatkan Trent Alexander-Arnold, Andrew Robertson dan Sadio Mane sambil memberi kesempatan kepada Minamino menjadi starter liga pertamanya sejak Desember 2020 dan Harvey Elliott diturunkan sebagai starter yang keenamnya musim ini.
“Sebenarnya, saya senang sekali kepada penampilan tim karena jujur saja sedikit menyentuh,” kata Klopp seperti dikutip ESPN. "Wow, anak-anak ini. Seperti memiliki Ferrari di garasi dan kemudian Anda mengeluarkannya dan mereka langsung melesat seperti ini. Sungguh luar biasa."
Liverpool menjamu Wolves sementara City ditantang Aston Villa di Etihad pada hari terakhir liga. Kalah selisih gol enam gol dan selisih satu poin, Klopp mengakui gelar liga terlalu jauh.
“Jika orang ingin kami menjadi juara maka kami harus menang terlebih dahulu dan Aston Villa perlu mendapatkan satu poin di City,” kata Klopp. "Itu mungkin. Kecil kemungkinannya, tapi mungkin."
Ditanya apakah dia akan menghubungi Steven Gerrard yang mantan pemain Liverpool dan kini melatih Aston Villa, Klopp menjawab "tak ada alasan berbicara dengan dia. Kita semua tahu Villa ingin menang karena Villa memang ingin menang, itu saja."
Klopp puji pemain cadangannya bagai Ferrari di garasi
Rabu, 18 Mei 2022 12:20 WIB
Wow, anak-anak ini. Seperti memiliki Ferrari di garasi dan kemudian Anda mengeluarkannya dan mereka langsung melesat seperti ini. Sungguh luar biasa