Jakarta (ANTARA) - Bek sayap Leicester City Timothy Castagne meminta timnya untuk mewaspadai permainan PSV Eindhoven pada babak perempat final Liga Conference di Stadion King Power, Leicester, Kamis malam waktu setempat.
"Tim yang berasal dari Belanda, mereka selalu memainkan sepak bola yang bagus," ujar Castagne, dikutip dari situs resmi klub, Kamis.
Castagne lanjut menjelaskan, tim asal Belanda seperti PSV Eindhoven akan mencoba bermain menekan dan bermain keras agar bisa mengambil alih permainan.
Meski begitu, Castagne menjelaskan hal tersebut membuat adanya celah di lini pertahanan PSV yang akan berusaha mereka manfaatkan pada pertandingan nanti.
"Kami ingin menunjukkan intensitas yang bisa kami bawa. Kami akan mencoba melakukan itu dan kami akan melihat apakah mereka bisa mengaturnya," ungkap pemain asal Belgia tersebut.
Senada dengan Castagne, pelatih Leicester City Brendan Rodgers meminta anak asuhnya untuk mewaspadai PSV yang pada kompetisi domestik mampu menunjukkan penampilan yang baik.
Selain itu, Rodgers menjelaskan PSV adalah tim yang menyerang dan memiliki pemain bagus di lini depannya, selain itu mereka juga telah mencetak banyak sekali gol.
"Mereka jelas melakukannya dengan sangat, sangat baik di liga mereka. Mereka juga berada di final Piala Liga. Secara ofensif, mereka sangat bagus saat menyerang, mereka mencetak banyak gol. Mereka punya pemain berbahaya tapi mereka kebobolan gol," ujar Rodgers.
"Tentu saja, mereka akan menjadi lawan tangguh bagi kami. Mereka memiliki beberapa pemain muda berbakat, tapi seperti kebanyakan tim di Belanda, mereka memainkan sepak bola yang sangat bagus dan mereka akan memiliki gaya. Mereka ingin menjadi kreatif," sambungnya.
Castagne minta Leicester City waspadai permainan PSV Eindhoven
Kamis, 7 April 2022 18:42 WIB