Tenggarong (ANTARA Kaltim) - Sebanyak 54 kesebelasan Sekolah Sepak Bola (SSB) dari sembilan Kecamatan di Kutai Kartanegara mengikuti turnamen Bupati Cup I 2013.
Kegiatan olahraga memperebutkan Piala Bupati ini, baru pertama kali diadakan dan dibuka Asisten Daerah Bidang Kesra Bahrul di Lapangan Pemuda, Tenggarong, Kamis.
Turnamen yang dilaksanakan selama 12 hari tersebut dibagi dalam tiga kelompok usia, yakni, Usia 10 tahun atau U-10 diikuti 10 tim, usia 12 tahun sebanyak 21 tim dan Usia 14 tahun sebanyak 23 kesebelasan.
Ketua Pelaksana turnamen SSB 2013 Yudi Ariyadi mengatakan, kegiatan ini diselenggarakan atas kerjasama Forum Komunikasi Sekolah Sepakbola (SSB) dengan pengurus cabang Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) Kutai Kartanegara.
Kegiatan itu kata Yudi Ariyadi bertujuan untuk meningkatkan semangat olah raga sekaligus upaya pembinaan usia dini agar kreatif dan sportif dalam berolahraga.
"Tujuan khususnya adalah sebagai ajang evaluasi yaitu sejauh mana kemajuan pembinaan SSB Kecamatan di Kutai Kartanegara selama ini,†ujarnya.
Selain akan mendapatkan trofi tetap dan bergilir Bupati Cup I lanjut dia, peserta terbaik juga akan mendapatkan sejumlah uang pembinaan.
"Bagi juara turnamen juga akan mewakili Kutai Kartanegara di ajang yang lebih tinggi,†katanya.
Sementara, dalam sambutannya, Bupati Kutai Kartanegara, Rita Widyasari yang dibacakan Bahrul mengatakan, pemerintah kabupaten selalu mendukung upaya pembinaan atlit pemula dan usia dini.
“Kegiatan ini sebagai wujud memaksimalkan potensi olahragawan lokal sekaligus mempersiapkan regenerasi atlit di berbagai cabang olahraga,†ujarnya.
Kedepan lanjut Rita Widyasari, setiap cabang lah raga harus rutin melakukan kompetisi sebab melalui kompetisi tersebut, pengurus dapat memoles potensi atlit lokal.
"Sehingga ke depannya, kesebelasan Mitra Kukar dimotori pesepakbola kita sendiri,†ujarnya.
Pembukaan Turnamen SSB Bupati Cup I ditandai pelepasan balon ke udara dilanjutkan pertandingan perdana.
Turnamen Bupati Cup I 2013 mengambil tema 'Melalui Pembinaan Usia Dini di SSB, Kita Ciptakan Generasi Berprestasi Menyongsong Persepakbolaan Indonesia Maju'. (*)