Samarinda (ANTARA News Kaltim) - Selain menyelenggarakan Pemilihan Duta Wisata tingkat Kaltim, Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Disparekraf) Kaltim juga akan menyelenggarakan Pemilihan Putri Pariwisata (PPI) tingkat Kaltim.
Pelaksanaan Pemilihan Putri Wisata ini dilaksanakan usai gelaran Pemilihan Duta Wisata yang digelar 30 September hingga 2 Oktober, setelah itu dilanjutkan dengan ajang Pemilihan Putri Wisata digelar pada tanggal 3-5 Oktober 2012.
Demikian dijelaskan Kepala Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Disparekraf) Kaltim, HM Aswin didampingi Kabid Pengembangan Destinasi, Wahyu Husien Hakim yang ditemui di ruang kerjanya, Jumat (21/9).
"Dua pemilihan ini memang berbeda. Jika Pemilihan Duta Wisata dilaksanakan berpasangan putra-putri, maka Pemilihan Putri Wisata adalah lomba perseorangan putri saja," jelasnya.
Dijelaskan Aswin tujuan Pemilihan Putri Wisata Kaltim ini adalah untuk mendorong generasi muda Kaltim, khususnya para remaja putri untuk dapat berprestasi dan berpartisipasi dalam bidang kepariwisataan.
Selain itu, kegiatan ini akan menambah wawasan dan pengetahuan terhadap budaya dan adat istiadat dan sebagai agen perubahan untuk mempromosikan pariwisata Kaltim.
Sementara itu, syarat untuk dapat menjadi Putri Wisata Kaltim adalah wanita dengan tinggi badan minimal 165 centimeter dan berusia minimal 18 tahun dan maksimal 25 tahun. Syarat lainnya adalah menguasai bahasa Inggris, mengenal budaya lokal dan memiliki kecakapan dalam kesenian daerah serta dapat menerangkan tentang potensi dan obyek wisata yang ada di seluruh Kaltim.
"Kegiatan Pemilihan Putri Wisata Kaltim ini merupakan agenda tahunan yang dimulai sejak tahun 2008 dan digagas oleh Yayasan El John bekerjasama dengan Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif. Selain piagam dan tropi, juga akan diberikan uang pembinaan dan keikutsertaan dalam Pemilihan Putri Wisata tingkat nasional," jelasnya. (Humas Pemprov Kaltim)
Pemilihan Putri Pariwisata Kaltim Digelar Awal Oktober
Sabtu, 22 September 2012 10:39 WIB