Samarinda (ANTARA Kaltim) - Lomba renang menyeberangi Sungai Mahakam dengan total hadiah Rp50 juta akan turut memeriahkan agenda tahunan Festival Mahakam yang digelar selama tiga hari di Kota Samarinda, Kalimantan Timur, 11-13 November 2016.
"Festival Mahakam merupakan agenda rutin tahunan dari Pemkot Samarinda dan tahun ini merupakan gelaran yang ke-16. Setiap tahun kegiatan ini banyak menarik pengunjung dari berbagai daerah," ujar Kepala Dinas Pariwisata, Ekonomi Kreatif dan Kominfo Kota Samarinda Muhammad Faisal di Samarinda, Jumat.
Ia berharap lomba renang menyeberangi Sungai Mahakam yang menyediakan hadiah yang cukup besar itu dapat semakin menarik perhatian masyarakat untuk ambil bagian.
Setiap tahun, antusiasme warga dalam mengikuti lomba ini terus meningkat, seperti pada 2014 pesertanya sekitar 100 orang, kemudian pada 2015 diikuti lebih dari 100 peserta.
"Harapan saya tahun ini pesertanya bertambah. Bahkan kami harapkan peserta lomba renang bukan hanya dari Samarinda, tetapi dari luar kota juga dipersilakan mendaftar guna memeriahkan festival ini," katanya.
Faisal melanjutkan lomba renang lintas Sungai Mahakam dibagi dua kategori, yakni kategori junior putra-putri dan kategori senior putra-putri.
Pihaknya berkeinginan membuka kategori baru dalam lomba renang ini, yakni kategori eksekutif untuk peserta yang berumur 40 tahun ke atas.
"Namun, untuk kategori ini masih perlu dilihat dulu tingkat peminatnya. Jika banyak yang berminat, maka akan ditambah kategorinya," ujar Faisal.
Lomba renang menyeberangi Sungai Mahakam rencananya digelar pada puncak acara Festival Mahakam XVI pada 13 November 2016 mulai pukul 07.00 Wita dengan pusat kegiatan di Dermaga Kantor Gubernur Kaltim, Jalan Gajah Mada Samarinda.
Bagi masyarakat yang berminat mengikuti lomba renang ini, panitia telah membuka pendaftar di kantor Disparkominfo, Jalan Dahlia Nomor 69 Samarinda.
"Saya sarankan kepada peminat lomba renang untuk memastikan dulu bahwa tubuh dalam kondisi sehat sebagai syarat utama peserta lomba. Kami juga akan melakukan cek kesehatan bagi peserta sebelum mengikuti lomba," kata Faisal.(*)