Samarinda (ANTARA) - Ribuan atlet usia muda dari sejumlah Kabupaten dan Kota di Kalimantan Timur ikut berpartisipasi pada kejuaraan provinsi ( Kejurprov) se- Kaltim mempertandingkan enam cabang olahraga di GOR Kadrie Oening, Samarinda.
Kejuaraan tersebut dilaksanakan oleh Desain Besar Olahraga Nasional (DBON) Kaltim dalam upaya mencari bibit atlet muda potensial Kaltim yang akan dipersiapkan menjadi atlet profesional.
" Kejurprov ini berlangsung mulai 20-22 Oktober 2013 mempertandingkan enam cabang olahraga dengan peserta sebanyak 1.670 atlet usia muda," kata Ketua DBON Kaltim Zairin Zain di Samarinda, Jumat.
Enam cabang olahraga yang dipertandingkan di antaranya taekwondo dan pencak silat yang digelar di Kompleks Polder Air Hitam, sementara bulu tangkis, atletik, kempo, dan gulat dilaksanakan di Gelora Kadrie Oening.
"Kompetisi ini terbagi menjadi dua kelompok usia (KU), yaitu usia 9-12 tahun (tingkat SD) dan 13-15 tahun (tingkat SMP)," jelasnya.
Zairin mengatakan pihaknya telah menyiapkan kuota 10 atlet terbaik masing- masing cabang olahraga untuk dibina secara khusus menjadi atlet profesional.
Atlet yang masuk dalam kriteria tersebut akan menjadi tanggung jawab DBON untuk dimasukkan dalam akademi pelatihan olahraga yang dipusatkan di Wisma atlet GOR Kadrie Oening Samarinda.
" Total ada 120 atlet terbaik yang kami biayai, mulai dari pendidikan hingga program latihan khusus untuk olahraga," jelas Zairin.
Selain itu, Zairin juga menjanjikan memberikan bonus kepada atlet yang berhasil memecahkan rekor khususnya untuk olahraga atletik.
Sementara itu, Kepada Dispora Kaltim Agus Hari Kusuma mengatakan bahwa DBON ini perannya adalah mencari potensi bibit atlet usia muda, untuk dilatih dan dibina menjadi atlet masa depan daerah dan juga nasional.
" DBON ini seperti akademi untuk mempersiapkan atlet dari nol hingga mereka bisa menjadi atlet profesional di masa depan," kata Agus.
Ia mengatakan peran DBON ini berbeda dengan KONI yang lebih fokus untuk menyiapkan atlet sudah jadi untuk membela daerah di berbagai kejuaraan nasional seperti Kejurnas atau Pekan Olahraga Nasional.
***3***