Penajam, Kaltim (ANTARA) - Jumlah pasien yang dinyatakan sembuh dari Coronavirus Disease 2019 (COVID-19) di Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU), Kalimantan Timur hari ini bertambah delapan orang, sehingga total sembuh menjadi 3.852 orang.
"Penambahan delapan sembilan hari ini adalah dengan inisial MP, laki-laki, 26 tahun dengan kode PPU 4050," kata Juru Bicara Satgas Percepatan Penanganan COVID-19 Kabupaten PPU dr Jansje Grace Makisurat di Penajam, Sabtu.
Pasien sembuh lainnya, inisial Ma, perempuan, 60 tahun, berkode PPU 4051, DS, laki-laki, 66 tahun dengan kode PPU 4051, LA, laki-laki, 80 tahun dengan kode PPU 4052, Me, perempuan, 29 tahun dengan kode PPU 4056, WAN laki-laki, 29 tahun dengan kode PPU 4069, SA, perempuan, 44 tahun dengan kode PPU 4119, MR, laki-laki, 23 tahun dengan kode PPU 4159.
Grace mengatakan hari ini juga terdapat penambahan delapan pasien positif COVID-19 sehingga total positif menjadi 4.256 orang.
Penambahan delapan positif itu, antara lain pasien berinisial DNMR, perempuan, 24 tahun dengan kode PPU 4249, SH, perempuan, 27 tahun dengan kode PPU 4250, HS, laki-laki, 20 tahun dengan kode PPU 4251, NWR, perempuan, 16 tahun dengan kode PPU 4256.
Ia mengatakan dengan adanya total positif 4.256 orang dan total sembuh 3.852 orang tersebut maka tingkat kesembuhan pasien COVID-19 di PPU mencapai 90,50 persen.
"Hari ini juga ada penambahan delapan kasus suspek, sehingga total suspek sejak 22 Maret 2020 hingga 4 September 2021 mencapai 5.888 kasus," kata Grace yang juga Kepala Dinas Kesehatan PPU ini.
Perkembangan dari 5.888 suspek itu adalah tidak ada yang isolasi mandiri, suspek dirawat di rumah sakit tiga orang, suspek meninggal dengan komorbid 28 orang, selebihnya ada yang menjadi positif maupun sembuh.
Pasien sembuh COVID-19 di Penajam Paser Utara bertambah delapan orang
Minggu, 5 September 2021 6:22 WIB