Kaltim (ANTARA) - Sejumlah informasi seputar Kalimantan Timur (Kaltim) ditayangkan Kantor Berita ANTARA Biro Kaltim pada Minggu (23/4), mulai dari Kepala Kepolisian Resor Kota (Kapolresta) Samarinda mengimbau warga untuk cek keamanan rumah sebelum berangkat berlibur, hingga penumpang tiba di Bandara Sepinggan naik 52,7 persen masa arus mudik.
Beginilah rangkuman informasi seputar Kaltim kemarin yang masih menarik untuk dibaca kembali.
1. Cek keamanan rumah sebelum berlibur
Kepala Kepolisian Resor Kota Samarinda Kombes Pol Ary Fadli mengimbau kepada warga Kota Tepian untuk senantiasa menjaga dan mengecek keamanan rumah sebelum pergi liburan di hari kedua Lebaran Idul Fitri 1444 Hijriah.
Dikemukakannya, hari kedua lebaran umat Muslim tersebut biasanya diisi sebagai waktu berlibur keluarga, dengan bepergian ke tempat - tempat wisata, sehingga yang mesti diperhatikan di awal adalah menjaga kondisi rumah sebelum berangkat.
Selengkapnya silahkan diklik.
2. Terminal Lempake masih sepi
Aktivitas penumpang naik maupun turun di Terminal Lempake Samarinda, Kalimantan Timur, pada Lebaran kedua (Minggu, 23/4) masih sepi, hanya ada sekitar 100 penumpang yang bertolak ke dan dari Kota Bontang dan Sangatta wilayah kabupaten di utara Samarinda.
Puncak arus balik diperkirakan terjadi Senin (24/4) dan Selasa (25/4) seiring dengan masa akhir cuti bersama Idul Fitri. Begitu pula kedatangan penumpang pun masih sepi, yakni sebanyak 45 penumpang dari Bontang dan terdapat 56 penumpang dari Sangatta, Ibu Kota Kabupaten Kutai Timur.
Selengkapnya silahkan diklik.
3. Pengelola wisata mesti waspada bencana
Pengelola objek wisata di Kabupaten Paser diimbau untuk mewaspadai potensi bencana di sekitar objek wisata demi keselamatan pengunjung.
Kepala Disporapar Paser, Muhsin Palinrungi, mengatakan pihaknya telah mengimbau kepada pengelola wisata untuk melaksanakan standar operasional sesuai ketentuan dalam rangka mencegah potensi bencana.
Selengkapnya silahkan diklik.
4. Kandilo Plaza Paser buka hari kedua lebaran
Pusat perbelanjaan Kandilo Plaza ,Tanah Grogot , Kabupaten Paser buka lebih cepat satu hari dari yang direncanakan atau hari kedua lebaran yakni pada hari Minggu (23/4).
Kepala Dinas Perindustrian Perdagangan Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (Disperindagkop UKM) Paser, Yusuf, mengatakan ada beberapa pertimbangan sehingga Kandilo Plaza dibuka lebih cepat dari rencana yang sudah ditentukan.
Selengkapnya silahkan diklik.
5. Penumpang tiba di Bandara Sepinggan naik
Jumlah penumpang masa arus mudik (14-20 April 2023) yang mendarat di Bandara Sepinggan Balikpapan, Kalimantan Timur tercatat sebanyak 124.199 penumpang, meningkat 52,7 persen dibandingkan arus mudik Idul Fitri tahun lalu. .
Jumlah itu termasuk 12.388 penumpang pada tanggal 19 April, yang menjadi puncak arus mudik Lebaran tahun 2023 ini. Jumlah itu lebih banyak 52,7 persen dibanding tahun lalu hanya 81.311 penumpang.
Selengkapnya silahkan diklik.
Kaltim kemarin, Cek rumah sebelum berlibur hingga penumpang Bandara Sepinggan naik
Senin, 24 April 2023 7:18 WIB