Samarinda (Antaranews Kaltim) - Pasangan Calon Gubernur- Wakil Gubernur Kalimantan Timur Isran Noor-Hadi Mulyadi menyambangi Gubernur Kalimantan Timur, Awang Faroek Ishak, Senin.

Isran- Hadi langsung menggelar silaturahmi dengan Gubernur Kaltim dua periode tersebut usai ditetapkan sebagai pemenang Pemilu Kepala Daerah (Pilkada) Kaltim 2018 oleh Komisi Pemilihan Umum setempat. 

Isran mengakui bahwa Awang Faroek merupakan seniornya dan sekaligus gurunya dalam berpolitik.

Hal tersebut tidak bisa terbantahkan, mengingat Isran Noor pernah menjadi wakil dari Awang Faroek ketika menjadi Bupati di Kutai Timur.

Saya ucapkan terima kasih kepada Pak Gubernur beserta istri, karena kemarin (Minggu) sudah menyampaikan Best Greating (ucapan selamat). Dan ini memang kewajiban saya silaturrahmi karena beliau senior sekaligus guru dalam birokrasi bahkan dari Unmul sampai Bupati, hingga jadi Gubernur, tutur Isran.

Diketahui bahwa hubungan Pasangan nomor urut tiga pada Pilkada Kaltim tersebut dengan Awang Faroek kurang harmonis pasca-pencoblosan 27 Juni 2018.

Terlebih setelah sejumlah hitungan cepat lembaga survei menunjukkan dominasi Isran-Hadi dalam perolehan suara. Awang bahkan sempat mengatakan dugaan adanya politik uang oleh kontestan Pilgub Kaltim. 

Namun tudingan tersebut mendapatkan reaksi keras dari Isran dan membantah bahwa timnya melakukan pelanggaran saat Pilkada Kaltim.

Isran meminta setelah pertemuan tersebut tidak ada lagi salah paham antara pihaknya dengan Awang. 

Sementara Gubernur Kaltim Awang Faroek Ishak mengakui bahwa sebenarnya tidak ada persoalan antara dirinya dengan Isran Noor. Saya sudah ucapkan selamat secara langsung kepada Pak Isran. Segera akan saya siapkan juga untuk pelantikan di Istana Negara lalu acara pisah sambut di sini, jelas Awang.

Awang berencana mengaturkan pelantikan di Istana Negara Jakarta, pada 18 Desember mendatang.

Setelah itu dilanjutkan dengan rapat pleno DPRD Kaltim dan diakhiri pisah sambut Gubernur lama dengan Gubernur baru. (*)

 

Pewarta: Arumanto

Editor : Rahmad


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Timur 2018